9/07/2021

Latihan Soal Online UTS/ PTS PJOK Semester 1 (Ganjil) Kelas 9 SMP/ MTs Tahun 2021/ 2022

Halo sahabat Ahzaa, selamat datang kembali di AhzaaNet. Pada kesempatan ini akan saya lanjutkan lagi ke latihan soal menghadapi UTS/ PTS semester 1 (ganjil) yaitu latihan soal mapel PJOK UTS/ PTS Kelas 9 SMP/ MTs semester 1 (ganjil) setelah pada posting sebelumnya saya memuat untuk latihan soal UTS/ PTS PJOK kelas 7 SMP/ MTs Semester 1 (ganjil)  dan latihan soal UTS/ PTS PJOK Kelas 7 SMP/ MTs Semester 1 (Ganjil).

Latihan soal menghadapi UTS/ PTS  PJOK kelas 9 SMP/ MTs ini dibuat dalam bentuk online agar lebih interaktif menyesuaikan dengan sistem online test. Langkah menjawabnya adalah dengan memilih jawaban yang paling benar pada soal, dan skor akhir pencapaian akan muncul di bagian akhir  latihan. 

Image by Free-Photos from Pixabay 

Materi latihan soal UTS/ PTS  terdiri dari bab pertama, kedua dan ketiga  PJOK kelas 9 SMP/ MTs yaitu aktivitas permainan bola besar aktivitas permainan bola kecil dan aktivitas atletik dengan  jumlah soal sebanyak 20 butir soal pilihan ganda lengkap dengan penskoran nilai pada akhir latihan soal.

Baik, langsung saja yaa, berikut latihan soalnya,

=========================================================================================

1. Induk organisasi persatuan sepakbola Indonesia adalah ....

A. PSSI
B. FIFA
C. FIBA
D. PBVSI

2. Permainan sepak bola dimainkan dalam waktu ....
A. 2 X 30 menit
B. 2 X 40 menit
C. 2 X 45 menit
D. 2 X 60 menit

3. Pada saat mengontrol bola pada permainan sepak bola, pemain menyongsong datangnya bola dengan telapak kaki terbuka kemudian bersamaan ditarik kebelakang saat datangnya bola. Hal tersebut adalah cara mengontrol bola dengan ....
A. telapak kaki
B. kaki bagian dalam
C. kaki bagian luar
D. punggung kaki

4. Formasi permainan sepak bola berdasarkan pada formasi WM adalah ....
A. 4-2-4
B. 4-3-3
C. 4-4-2
D. 1-3-3-3

5. Di bawah ini yang merupakan prinsip penyerangan dalam permainan sepak bola adalah ....
A. menanti pergerakan lawan
B. posisi tetap
C. bermain ke depan
D. menjaga pemain lawan

6. Teknik overhand service dalam permainan bola voli dikenal juga dengan sebutan teknik ....
A. servis tangan atas
B. servis cekis
C. servis melompat
D. servis hook

7. Pemain bola voli yang bertugas sebagai penyerang utama adalah ....
A. set- uper
B. universal
C. libero
D. smasher

8. Jumlah pemain dalam regu permainan rounders adalah ....
A. 8 orang
B. 9 orang
C. 10 orang
D. 11 orang

9. Di bawah ini yang bukan merupakan gerak spesifik dalam permainan rounders adalah ....
A. melempar bola
B. menangkap bola
C. menyerang lawan
D. berlari

10. andangan mata seorang pemain rounders saat melakukan gerakan melempar bola melambung adalah ....
A. ke arah bawah
B. menuju ke arah sasaran lemparan
C. ke samping kanan arah lemparan
D. ke samping kiri arah lemparan

11. Di bawah ini adalah teknik pegangan raket yang digunakan dalam permainan bulu tangkis, kecuali ....
A. forehand grip
B. shakehand grip
C. backhand grip
D. Indonesian grip

12. Berikut ini adalah ciri- ciri teknik memegang raket pada permainan bulu tangkis dengan teknik forehand kecuali ....
A. dilakukan hanya dengan tangan kanan
B. posisi kepala raket sedikit menyamping
C. posisi ibu jari dan jari telunjuk seperti huruf v
D. jari selain ibu jari dan telunjuk menggenggam erat raket

13. Permainan bulu tangkis pada awalnya berasal dari negara ....
A. kekuatan dan kecepatan
B. daya tahan dan keuletan
C. teknik dan deception
D. kekuatan dan teknik

14. Pada permainan tenis, posisi yang digunakan untuk siap menerima servis dan mengembalikan pukulan dengan posisi badan menghadap penuh ke meja disebut ....
A. side stance
B. square stance
C. round stance
D. back stance

15.Teknik memukul bola lambung ke arah lawan yang dilakukan agar lawan sulit mengembalikan bola ke arah pertahanan merupakan deskripsi dari teknik ....
A. spin
B. lob
C. smash
D. chop

16. Start yang digunakan dalam perlombaan jalan cepat adalah ....
A. start pendek
B. start panjang
C. start berdiri
D. start jongkok

17. Pada saat melakukan start jongkok, posisi kaki yang berada di depan adalah ....
A. kaki kiri
B. kaki ayun
C. kaki tumpu
D. kaki kanan

18. Pada saat melakukan start jongkok pada lari jarak pendek, maka posisi jari- jari kedua tangan pada garis start adalah ....
A. berada di samping
B. berada di belakang
C. berada di depan
D. berada di atas

19. Besar sudut lemparan yang baik pada lempar cakram agar menghasilkan lemparan yang sempurna adalah ....
A. 90 derajat
B. 45 derajat
C. 30 derajat
D. 15 derajat

20. Berikut ini salah satu cara untuk memperoleh lemparan yang sejauh- jauhnya dalam perlombaan lempar cakram adalah ....
A. melempar dengan kecepatan maksimal
B. mengerahkan tenaga sebesar mungkin
C. mengambil sudut lemparan yang baik
D. semua jawaban benar

Score =
Correct answers:

=========================================================================================
Demikian Latihan Soal Online UTS/ PTS PJOK Semester 1 Kelas 9 SMP/ MTs Tahun 2021/ 2022. Tetap belajar bersama AhzaaNet yaa, kami selalu menyediakan update latihan soal terbaru. Jangan lupa follow blog Ahzaa dan tinggalkan jejak melalui komentar.

Semoga bermanfaat.

Salam. 

No comments:

Post a Comment