Ahzaa.Net
Latihan Soal Sumatif Tengah Semester (STS)/ PTS/ Asesmen Tengah Semester (ATS) Genap Seni Musik Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka

Latihan Soal Sumatif Tengah Semester (STS)/ PTS/ Asesmen Tengah Semester (ATS) Genap Seni Musik Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka

Halo sahabat Ahzaa, kembali lagi di AhzaaNet.Pada kesempatan ini kita akan lanjutkan belajar dalam menghadapi Sumatif Tengah Semester/ Penilaian Tengah Semester atau Asesmen Tengah Semester  melalui latihan soal untuk mapel Seni Musik kelas 1 SD Semester Genap Kurikulum Merdeka Tahun 2022/ 2023. 

Image by Steve Buissinne from Pixabay 

Latihan soal untuk mapel Seni Musik kelas 1 SD Semester Genap Kurikulum Merdeka Tahun 2022/ 2023 terdiri dari 20 soal pilihan ganda. Latihan soal ini  disarikan dari bab 3 Dengarkan dan Bunyikan, berikut rinciannya. 

Dengarkan dan Bunyikan
A. Bermain Bunyi
B. Mengenal Bunyi Musikal
C. Mengenal Jenis Nada
D. Bermain Melodi

Tentang bab tersebut, sudah saya buat rangkuman plus latihan soal melalui tulisan berikut,


Baik, langsung saja yaa, berikut latihan soalnya....
============================================

Latihan Soal Sumatif Tengah Semester (STS)/ PTS/ Asesmen Tengah Semester (ATS) Genap Seni Musik Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka

1. Manusia dapat mendengar merupakan anugerah dari ....
a. Allah swt
b. manusia
c. makhluk Tuhan


2. Dengan cara mendengar, manusia dapat menginderai ....
a. rasa
b. berbagai bunyi
c. penglihatan


3. Bunyi sirine kebakaran merupakan fungsi bunyi ....
a. membuat hati senang
b. membuat hati sedih
c. memberikan informasi


4. Saat kita berkendara, ketika mendengar sirine ambulans, maka sebaiknya kita ....
a. menepi
b. menghalangi
c. merintangi


5. Dalam musik, bunyi ditata akan membentuk ....
a. sistem musik
b. sistem nada
c. tempo


6. Susunan nada Do re mi fa sol la si do adalah contoh susunan nada yang ....
a. mendatar
b. menurun
c. menaik


7. Jarak antar satu nada ke nada yang lain biasanya ....
a. sama
b. berbeda
c. ada yang sama dan ada yang berbeda


8. Sistem nada yang masih digunakan pada beberapa daerah adalah ....
a. nada diatonik 
b. nada pentatonik
c. nada pelog


9. Alat musik yang tidak bernada, namun menghasilkan irama disebut ....
a. alat musik ritmis
b. alat musik melodis
c. alat musik harmonis


10. Alat musik yang berfungsi memainkan melodi lagu dan memiliki nada disebut ....
a. alat musik ritmis
b. alat musik melodis
c. alat musik harmonis


11. Gong, rebana dan tamborin merupakan contoh alat musik ....
a. ritmis
b. melodis
c. harmonis


12. Di bawah ini yang termasuk contoh alat musik melodis adalah ....
a. piano
b. simbal
c. drum


13. Bunyi yang memiliki keteraturan frekuensi disebut ....
a. tempo
b. nada
c. irama


14. Tinggi rendah nada ditentukan oleh ....
a. getaran
b. alat musik
c. pemain musik


15. Pola irama dan melodi digabungkan hingga memiliki sebuah arti merupakan pengertian ....
a. frase lagu
b. melodi lagu
c. motif lagu


16. Kalimat lagu yang dinyanyikan dalam satu kali nafas disebut ....
a. frase lagu
b. nada lagu
c. tempo lagu


17. Lagu Gundul- Gundul Pacul termasuk lagu ....
a. wajib nasional
b. daerah
c. nasional


18. Lagu Garuda Pancasila termasuk dalam lagu ....
a. pop
b. daerah
c. nasional


19. Lagu Burung Kakak Tua bercerita tentang ....
a. hewan peliharaan kambing
b. burung kakak tua
c. permainan


20. Kita biasanya mendengar dan menyanyikan lagu nasional saat ....
a. bermain
b. mengikuti upacara bendera
c. berada di rumah

Latihan Sumatif Tengah Semester (STS)/ PTS/ Asesmen Tengah Semester (ATS) PAIBP Kelas 1 SD/ MI Semester 2 (Genap) Kurikulum Merdeka

Latihan Sumatif Tengah Semester (STS)/ PTS/ Asesmen Tengah Semester (ATS) PAIBP Kelas 1 SD/ MI Semester 2 (Genap) Kurikulum Merdeka

Hai sahabat Ahzaa, kembali lagi di AhzaaNet.Pada kesempatan ini kita akan lanjutkan belajar dalam menghadapi Sumatif Tengah Semester/ Penilaian Tengah Semester atau Asesmen Tengah Semester  melalui latihan soal untuk mapel Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti (PAIBP) kelas 1 SD Semester Genap Kurikulum Merdeka Tahun 2022/ 2023. 

Latihan soal untuk mapel Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti (PAIBP) kelas 1 SD Semester Genap Kurikulum Merdeka Tahun 2022/ 2023 terdiri dari 25 soal pilihan ganda dan 5 soal esai. Latihan soal ini  disarikan dari bab 6, 7 dan bab 8, berikut rinciannya. 

Gambar oleh WAQAR AHMAD dari Pixabay



 BAB  Lihat Disini yaa... ðŸ‘‡ 
 Bab 6  Al-Qur'an Pedoman Hidupku 
 Bab 7  Kasih Sayang terhadap Sesama 
 Bab 8  Aku Suka Berterima Kasih dan Disiplin


============================================
Latihan Sumatif Tengah Semester (STS)/ PTS/ Asesmen Tengah Semester (ATS) PAIBP Kelas 1 SD/ MI Semester 2 (Genap) Kurikulum Merdeka

1. Di bawah ini yang merupakan pengertian harakat adalah ....
a. tanda baca huruf hijaiyyah
b. tanda untuk memanjangkan bacaan
c. tanda yang menjelaskan huruf


2. Apabila ada huruf hijaiyyah yang berharakat tasydid maka dibaca ....
a. tipis
b. mati
c. dobel


3. Harakat dhammatain menghasilkan bacaan ....
a. un
b. in 
c. an


4. Huruf ba berharakat fathatain dibaca ....
a. ban
b. bin
c. bun


5. Huruf hijaiyyah yang berharakat sukun maka menjadi ...
a. tebal
b. dobel
c. mati


6. Perhatikan gambar berikut,


Bacaan huruf hijaiyyah yang tepat untuk membaca benda pada gambar adalah ....
a. 
b. 
c. 


7. Arti dari surah Al Ikhlas adalah ....
a. satu
b. sabar
c. bersih hati


8. Isi dari surah Al Ikhlas adalah ....
a. keesaan Allah swt.
b. sifat- sifat Allah swt.
c. Nama- nama Allah swt yang baik


9. Tempat kita berlindung hanyalah kepada ....
a. malaikat
b. rasul
c. Allah swt


10. Allah Swt. itu Maha Esa. Esa artinya ....
a. satu
b. dua
c. tiga


11. Berikut ini yang bukan merupakan pesan- pesan dari surah Al Ikhlas adalah ....
a. Allah Swt tidak mempunyai anak dan tidak mempunyai ayah dan ibu
b. Tidak ada yang menyamai Allah Swt.
c. Allah menciptakan bumi langit seisinya


12. Surah Al Ikhlas diturunkan di kota ....
a. Makkah
b. Madinah
c. Riyadh


13. Di hadapan Allah swt, semua manusia derajatnya sama. Hal yang membedakan adalah ....
a. ketaatannya
b. kekayaannya
c. kepandaiannya


14. Asmaul husna diartikan sebagai ....
a. Allah yang Esa
b. nama- nama Allah yang baik
c. nama- nama Allah yang banyak


15. Jumlah Aslamu Husna ada ...
a. 100
b. 99
c. 98


16. Asmaul Husna Ar Rahman berarti ....
a. maha penyayang
b. maha pengasih
c. maha pelindung


17. Cara kita mengamalkan sifat Allah swt Ar Rahman adalah ....
a. memilih- milih teman
b. saling mengasihi antarteman
c. bekerjasama di sekolah


18. Asmaul Husna Ar Rahim artinya ....
a. maha penyayang
b. maha pengasih
c. maha pelindung


19. Cara kita mengamalkan sifat Allah swt Ar Rahim adalah ....
a. selalu bekerja keras
b. selalu bersikap sabar
c. menyayangi keluarga kita


20. Cara kita meneladani Nabi Muhammad saw adalah dengan ....
a. membedakan teman
b. menjauhi teman
c. menyayangi orang tua


21. Manusia dijuluki sebagai makhluk sosial karena ....
a. hidup sendiri
b. tidak dapat hidup sendiri
c. selalu bergerak


22. Bapak dan Ibu guru merupakan orang yang berjasa dalam hidup kita karena ....
a. membimbing kita
b. mengabulkan keinginan kita
c. mencukupi kebutuhan kita


23. Jika ada teman yang membantu maka kita mengucapkan ....
a. maaf
b. tolong
c. terima kasih


24. Berjabat tangan dengan orang lain dilakukan dengan tangan ....
a. kanan
b. kiri
c. kanan dan kiri


25. Disiplin merupakan sikap ....
a. menang sendiri
b. patuh terhadap aturan
c. seenaknya sendiri


Isian 
26. Datang tepat waktu dan tidak pernah terlambat ke sekolah termasuk dalam sikap ....

27. Sikap disiplin dimulai sejak ....

28. Jumlah ayat dalam Surah Al Ikhlas adalah ....

29. Kita berdoa hanya kepada ....

30. Kepada orang tua kita tidak boleh berkata ....


Latihan Sumatif Tengah Semester (STS)/ PTS/ Asesmen Tengah Semester (ATS) Bahasa Indonesia Kelas 1 SD/ MI Semester 2 (Genap) Kurikulum Merdeka

Latihan Sumatif Tengah Semester (STS)/ PTS/ Asesmen Tengah Semester (ATS) Bahasa Indonesia Kelas 1 SD/ MI Semester 2 (Genap) Kurikulum Merdeka

Hai sahabat Ahzaa, kembali lagi di AhzaaNet...Tidak terasa yaa sudah menjelang pertengahan semester genap. Nah, hari ini kita akan lanjutkan belajar dalam menghadapi Sumatif Tengah Semester/ Penilaian Tengah Semester atau Asesmen Tengah Semester  melalui latihan soal untuk mapel Bahasa Indonesia kelas 1 SD/ MI Semester Genap Kurikulum Merdeka Tahun 2022/ 2023. 

Latihan Soal Sumatif Tengah Semester (STS)/ PTS/ Asesmen Tengah Semester Bahasa Indonesia Kelas 1 SD/MI Semester Ganjil Kurikulum Merdeka Tahun Pelajaran 2022/ 2023 terdiri dari 15 soal pilihan ganda dan 5 soal esai. Apabila teman- teman membutuhkan latihan soal ini, sudah saya sediakan tautan pada akhir latihan soal.  Adapun materi soal disarikan dari bab 5 dan bab 6, berikut rincian materinya. 

Gambar oleh Photo Mix dari Pixabay 

Bab 5 Teman Baru
Materi Bahasa Indonesia Kelas 1 SD/ MI Semester Genap Kurikulum Merdeka bab 5, Teman Baru,  kita belajar tentang empat kata ajaib yaitu tolong, terima kasih, maaf dan permisi. Selain itu teman- teman juga akan mempelajari kata yang diawali dengan suku kata 'ma- ,mi-, mu-, me- , mo- . Selanjutnya fungsi dan pemakaian tanda titik dalam kalimat.


Bab 6 Berbeda itu Tak Apa
Materi Bahasa Indonesia Kelas 1 SD/ MI Semester 2 (genap) bab 6 Berbeda itu Tak Apa, membahas tentang  suku kata ‘ga-‘, ‘gi‘, ‘gu-‘, ‘ge-,’ ‘go-. Selain itu akan dipelajari tentang angka (bilangan) dan ciri- ciri fisik. 

Baik, langsung saja ya berikut latihan soal- soal untuk Latihan Soal Sumatif Tengah Semester (STS)/ PTS/ Asesmen Tengah Semester Bahasa Indonesia Kelas 1 SD/MI Semester Genap Kurikulum Merdeka Tahun Pelajaran 2022/ 2023

Semoga Bermanfaat.

============================================
Latihan Sumatif Tengah Semester (STS) Genap Bahasa Indonesia Kelas 1 SD/MI Kurikulum Merdeka Tahun Pelajaran 2022/ 2023

Pilihlah jawaban yang benar!

1. Perhatikan gambar berikut,

Benda di atas menggunakan awalan suku kata ….
a. ma
b. me 
c. mo 


2. Di bawah ini benda yang diawali de  ngan suku kata “mo-“ adalah ….


3. Perhatikan gambar berikut,
  
Nama hewan di atas menggunakan awalan suku kata ….
a. ga
b. ge 
c. go


4. Perhatikan gambar berikut,
Suku kata yang tepat untuk melengkapi kata sesuai gambar adalah ….
a. ga
b. ge
c. gu


5. Perhatikan suku kata berikut ini,
‘ri-le-ma’
Rangkaian suku kata tersebut apabila dirangkai dengan benar akan menghasilkan kata ….
a. kamera
b. lemari
c. sepatu

6. Perhatikan gambar berikut,
Ciri- ciri yang tampak dari hewan di atas adalah ….
a. bertubuh besar
b. menyukai daging
c. pemakan sayuran


7. Penggunaan tanda titik adalah untuk ….
a. menunjukkan jeda 
b. mengawali kalimat
c. mengakhiri kalimat


8. Di bawah ini penggunaan tanda titik yang tepat terdapat pada kalimat ….
a. Momo mengambil. mainan
b. Momo. mengambil mainan
c. Momo mengambil mainan.


9. Saat kita meminta bantuan maka kita mengucap kata ….
a. tolong
b. maaf
c. terima kasih


10. Yuna kesulitan dalam mengambil buku di rak . Dia ingin meminta kakaknya mengambilkan buku tersebut. Kalimat yang tepat diucapkan adalah ….
a. Tolong ambilkan buku itu, kakak!
b. Buku itu ambilkan!
c. Silahkan ambil buku itu!


11. Ali secara tidak sengaja menjatuhkan tempat pensil Luna. 
Kata yang tepat diucapkan oleh Ali adalah ….
a. Maaf, Luna.
b. Terima kasih, Luna
c. Permisi, Luna


12. Kakak membantu Maya membersihkan kamarnya. 
Maya sebaiknya mengucapkan ….
a. permisi
b. maaf
c. terima kasih


13. Ucapan kata permisi dapat diucapkan ketika ….
a. meminta bantuan orang lain
b. melakukan kesalahan terhadap orang lain
c. melewati orang lain yang sedang duduk 


14. Saat  guru sedang menjelaskan pelajaran maka sebaiknya kita ….
a. menyela 
b. memperhatikan
c. bermain sendiri


15. Saat berada di rumah teman kita, maka sebaiknya kita bersikap ….
a. gaduh
b. sopan
c. seenaknya


Isian
16. Saat berbicara maka kita harus bersikap ….

17. Saat kita hendak berjalan melewati orang tua, maka sebaiknya kita mengucapkan kata ….

18. Jumlah suku kata pada kata ‘gulali’ adalah …. ….

19. Lambang bilangan 4 dapat ditulis ….

20. Perhatikan gambar berikut
Ciri- ciri yang dapat dilihat dari tubuh hewan di atas adalah ….


Demikian Latihan Sumatif Tengah Semester (STS)/ PTS/ Asesmen Tengah Semester (ATS) Bahasa Indonesia Kelas 1 SD/ MI Semester 2 (Genap) Kurikulum Merdeka. Jika teman- teman membutuhkan latihan soal tersebut untuk print out, latihan soal dapat diunduh DISINI

Semoga Bermanfaat.
Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) MTs Negeri 1 Kota Semarang Tahun Pelajaran 2023 / 2024, Simak Syarat dan Jadwalnya

Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) MTs Negeri 1 Kota Semarang Tahun Pelajaran 2023 / 2024, Simak Syarat dan Jadwalnya

MTs Negeri (MTsN) 1 Semarang atau lebih dikenal dengan Emtesa Semarang, merupakan salah satu Madrasah Tsanawiyah Negeri favorit yang ada di Provinsi Jawa Tengah. Terletak di  Jalan Fatmawati Raya.Semarang. Sama dengan SMP pada umumnya di Indonesia masa pendidikan sekolah di MTsN 1 Semarang ditempuh dalam waktu tiga tahun pelajaran, mulai dari Kelas VII sampai Kelas IX.

Pada awal berdirinya, Madrasah ini bernama PGAN 6 tahun yang beralamat di Jalan Sisingamangaraja Semarang. Tahun 1984 PGAN 6 tahun berubah menjadi MAN dan MTsN. Pada tahun pelajaran 1984 Madrasah tersebut menempati lahan di Jl. Ketileng Raya yang sekarang dikenal dengan nama Jl. Fatmawati.



Beberapa sarana dan fasilitas yang dimiliki MTS Negeri 1 Kota Semarang diantaranya :
1. Ruang Kelas Digital
2. Asrama Putra & Putri
3. Laboratorium IPA (Fisika & Biologi)
4. Laboratorium Komputer
5. Laboratorium Kesenian
6. Laboratorium Agama
7. Perpustakaan
8. Lapangan Olahraga
9. UKS
10. Musholla

Untuk mendapatkan tambahan pengetahuan, keterampilan dan wawasan serta membantu membentuk karakter peserta didik sesuai dengan minat dan bakat masing- masing, MTS Negeri 1 Kota Semarang menyelenggarakan kegiatan ekstrakurikuler yang mencakup :
1. Pramuka
2. Futsal
3. Seni Baca Al-Qur'an
4. Tahfidz Reguler
5. Kaligrafi
6. Rebana
7. Paskibra
8. Basket
9. Bolavoli
10. Jurnalistik/Mading
11. PMR
12. Musik Band
13. Seni Tari
14. Pencak Silat
15. Riset
16. Olimpiade Sains (Matematika, IPA, IPS, Bahsa Inggris)

Pada Tahun Pelajaran (TP) 2023/ 2024, MTs Negeri 1 Kota Semarang membuka pendaftaran peserta didik baru (PPDB). Penerimaan Peserta Didik Baru MTs Negeri 1 Kota Semarang Tahun Pelajaran 2022/2023 melalui 3 program  yaitu Boarding School, Kelas Unggulan Non Boarding dan Jalur Reguler. Sistem pendaftaran siswa baru dilakukan secara online dengan persyaratan sesuai yang tertera di brosur dan website http://ppdb.mtsn1smg.sch.id

Adapun daya tampung pada PPDB Tahun Pelajaran 2023/ 2024 adalah sebanyak 11 rombel (rombongan belajar) atau 352 siswa. 

Persyaratan Pendaftaran 
Persyaratan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) MTs Negeri 1 Kota Semarang Tahun Pelajaran 2023/2024 adalah sebagai berikut :
  1. Beragama Islam
  2. Berusia paling tinggi 15( lima belas ) tahun pada tanggal 1 Juli tahun 2023.
  3. Fotokopi raport kelas 4 dan 5 semester 1 dan 2, kelas 6 semester 1, (dilegalisir)
  4. Fotokopi sertifikat kejuaraan minimal tingkat Kecamatan / Syahadah Tahfidzul Qur'an (dilegalisir, bagi yang memiliki)
  5. Pas foto berwarna ukuran 3x4 sebanyak 4 lembar (Warna background biru untuk laki- laki, merah untuk perempuan).
  6. Fotokopi Kartu Keluarga, Akta Kelahiran dan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN).
  7. Fotokopi Kartu KIP/PIP/KIM /PKH/KPS/SKTM ( bagi yang memiliki)
Alur dan Jadwal Pendaftaran
A. Pendaftaran Online : 6 - 31 Maret 2023
1. Kunjungi Website http://ppdb.mtsn1smg.sch.id
2. Melengkapi Formulir Online.
3. Mencetak Formulir / Bukti Pendaftaran

B. Verifikasi : 20 Maret - 1 April 2023
Menyerahkan Berkas Persyaratan dan Print Out Bukti Pendaftaran ke MTs N 1 Kota Semarang (Dimasukkan stopmap warna biru untuk laki-laki & warna merah untuk perempuan)

C. Tes Seleksi : 7 April dan 9 April 2023
1. Materi Tes CAT : Potensi Akademik (B.Indonesia, Matematika, IPA, PAI) & Skolastik
2. Materi Tes Non CAT : BTQ dan Uji Kompetensi (bagi peserta yang melampirkan sertifikat/ piagam kejuaraan)
3. Seleksi Siswa Boarding, Unggulan Riset, Sains dan Takhfidz dilaksanakan setelah siswa diterima

D. Pengumuman : 12 April 2023
Hasil seleksi akan diumumkan di Website http://ppdb.mtsn1smg.sch.id atau di papan pengumuman di MTs N 1 Kota Semarang

E. Daftar Ulang : 13 - 17 April 2023
Bagi peserta lolos seleksi diwajibkan Daftar Ulang paling lambat 17 April 2023

Demikian informasi Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) MTs Negeri 1 Kota Semarang Tahun Pelajaran 2023/2024. Informasi lebih lengkap bisa melalui brosur PPDB TP 2023/ 2024 MTs Negeri 1 Kota Semarang yang dapat diunduh DISINI

Semoga Bermanfaat
Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) MAN 1 Kota Semarang Tahun 2023/ 2024, Yuk Simak Syarat dan Ketentuan, serta Jadwalnya

Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) MAN 1 Kota Semarang Tahun 2023/ 2024, Yuk Simak Syarat dan Ketentuan, serta Jadwalnya

MA Negeri (MAN) 1 Kota Semarang, merupakan salah satu Madrasah Aliyah Negeri yang ada di Provinsi Jawa Tengah  tepatnya di kota Semarang. MA Negeri (MAN) yang terletak Jl. Brigjen Sudiarto, Pedurungan Kidul, Kec. Pedurungan, Kota Semarang tersebut, memiliki moto Islami, Populis, Akhlakul Karimah. 

MA Negeri (MAN) 1 Kota Semarang memiliki beberapa fasilitas yang memadai, salah satunya Islamic Boarding School untuk siswa-siswi yang  akan memperdalam tahfidz dan kemampuan baca kitab kuning


Selain itu, MA Negeri 1 Kota Semarang mempunyai kegiatan ekstra kurikuler dan organisasi diantaranya OSIS, MPK, Pramuka, Paskibra, PMR, PKS, futsal, pencak silat, seni musik, seni tari, rebana, MTQ, kaligrafi, bola voli, bola basket, robotik dan KIR/KMB.

Dalam rangka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran (TP) 2023/2024, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Semarang, melalui akun media sosial Instagram MAN 1 Kota Semarang telah mengumumkan  pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang akan dilaksanakan dalam dua program. 

Terdapat 2 program yang dibuka pada PPDB Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Semarang yaitu Program Penjaringan Peserta Didik Unggul Berprestasi (P3DUB) dan Program Reguler.

Pendaftaran melalui P3DUB dilaksanakan 1-25 Maret 2023, sementara untuk Program Reguler pada tanggal 2-20 Mei 2023. Pendaftaran kedua program tersebut dilakukan  melalui website MA Negeri 1 Kota semarang via http://man1kotasemarang.sch.id/

Persyaratan Umum
Adapun persyaratan umum untuk mendaftar adalah sebagai berikut:
a. Peserta didik kelas IX pada tahun pelajaran 2022/ 2023
b. berusia maksimal 21 tahun (per Juli 2023)
c. Menyerahkan print out NISN yang diperoleh melalui tautan https://nisn.data.kemdikbud.go.id
d. Menyerahkan pas foto 3 x 4 (hitam putih/ warna 6 lembar)
e. Fotocopy kartu keluarga (terbitan maksimal 3 tahun terakhir)
f. Fotocopy akta kelahiran
g. Bagi calon peserta didik dari keluarga kurang mampu menyerahkan fotokopi kartu Indonesia Pintar (KIP), PKH atau Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) yang ditandatangani oleh pejabat berwenang (Lurah/ Kepala desa)

Persyaratan Khusus P3DUB
Bagi pendaftar program P3DUB, terdapat beberapa persyaratan khusus yang mesti dipenuhi, antara lain:
a. Ijazah (bagi yang sudah memiliki)
b. Menyerahkan fotokopi paiagam atau sertifikat kejuaraan dan Syahadah Tahfidz yang sudah dilegalisir bagi yang memiliki
c. Legalisir raport semester I s.d V SMP/ MTs dengan nilai pengetahuan rata- rata per mapel minimal 75
d. Memilih salah satu program kelas :
  • Kelas Olimpiade MIPA Boarding
  • Kelas Riset MIPA & Robotik NBon Boarding
  • Kelas Riset IPS & Olimpiade Non Boarding
  • Kelas Tahfidz Boarding
  • Kelas Reguler

Jadwal Pendaftaran P3DUB
Sedangkan jadwal pendaftaran untuk program P3DUB adalah sebagai berikut :
  1. Pendaftaran Online : 1 Maret s.d 25 Maret 2023
  2. Verifikasi, Validasi Berkas dan Tes seleksi : 27 s.d 29 Maret 2023
  3. Pengumuman : 1 April 2023
  4. Daftar Ulang : 3 - 5 April 2023

Materi Seleksi P3DUB
Para pendaftar P3DUB harus melalui seleksi diantaranya 
a. Uji Kompetensi Akademik (Mapel Bahasa Indonesia, bahasa Inggris, Matematika, IPA, IPS)
b. Uji Baca Tulis Al Quran dan praktik ibadah dilanjutkan wawancara
c. Ujian Tahfidz bagi calon peserta didik kelas Tahfidz

Persyaratan Khusus Pendaftaran Program Reguler
Sementara syarat khusus untuk pendaftaran reguler adalah sebagai berikut :
a. Ijazah (Bagi yang sudah memiliki)
b. Legalisir Raport semester I s.d V SMP/ MTs/ Kejar paket B 
c. Memilih Program Kelas Reguler

Jadwal Pendaftaran Program Reguler
  • Pendaftaran Online : 2 Mei s.d 20 Mei 2023
  • Verifikasi, Validasi Berkas dan Tes seleksi : 22 s.d 24 Mei 2023
  • Pengumuman : 27 Mei 2023
  • Daftar Ulang : 29 - 31 Mei 2023

Buat teman- teman yang ingin mendaftar, Yuk persiapkan dari sekarang, catat tanggalnya jangan sampai ketinggalan. Oya, informasi lengkap dapat dilihat melalui Brosur PPDB 2023/2024 MAN Kota Semarang yang dapat diunduh DISINI

Semoga Bermanfaat.
Daftar Pertanyaan yang sering Ditanyakan Pendaftar KIP Kuliah 2023

Daftar Pertanyaan yang sering Ditanyakan Pendaftar KIP Kuliah 2023

Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah merupakan bantuan biaya pendidikan dari pemerintah yang ditujukan untuk lulusan SMA/sederajat yang memiliki potensi akademik tetapi memiliki keterbatasan dalam hal ekonomi. 

KIP Kuliah pada prinsipnya berbeda dari beasiswa yang berfokus pada memberikan penghargaan atau dukungan dana terhadap mereka yang berprestasi. Syarat prestasi pada KIP Kuliah diperuntukkan untuk menjamin bahwa penerima KIP Kuliah terseleksi dari yang benar- benar memiliki potensi dan kemauan untuk menyelesaikan pendidikan tinggi. 

Gambar oleh Nattanan Kanchanaprat dari Pixabay

Penerima KIP Kuliah mendapatkan seperti bebas biaya pendaftaran seleksi masuk Perguruan Tinggi dan seleksi lainnya yang diselenggarakan Perguruan Tinggi, bebas biaya studi atau biaya kuliah yang dibayarkan langsung ke Perguruan Tinggi, dan bantuan biaya hidup bagi penerima KIP Kuliah dengan besar yang sudah ditentukan Puslapdik berdasarkan perhitungan besar indeks harga lokal masing-masing wilayah Perguruan Tinggi.

Berkaitan dengan pendaftaran KIP Kuliah, ada beberapa hal yang mesti diperhatikan. Dilansir dari laman panduan KIP di https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/panduan, berikut saya rangkum permasalahan melalui Frequency Asked Questions (FAQ) atau pertanyaan yang sering ditanyakan oleh para pendaftar. 

Ketidaklayakan dalam Pendaftaran KIP Kuliah
Ada beberapa kemungkinan yang terjadi para pendaftar dinyatakan tidak layak dalam menerima KIP Kuliah karena ternyata mampu secara ekonomi, diantaranya
  1. Jika dianggap kelalaian ringan / tidak disengaja, tidak akan ditetapkan sebagai penerima KIP-Kuliah namun dianggap sebagai mahasiswa reguler
  2. Jika dianggap melakukan pengisian data yang tidak benar secara sengaja dan atau pemberian bukti pendukung yang tidak sah (cara mendapatkannya) dapat dibatalkan statusnya dalam seleksi masuk PT 
Status kelayakan juga bisa berdasarkan laporan dari masyarakat, misalkan ada laporan penerima KIP Kuliah yang orang tuanya tiap tahun pergi umroh, dalam hal tersebut Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) akan berkoordinasi dengan perguruan tinggi terkait untuk melakukan verifikasi ulang.

Pendaftaran KIP Kuliah Bagi Mahasiswa Aktif
KIP-Kuliah dikhususkan untuk calon mahasiswa/lulusan SMA sederajat tahun berjalan atau lulus dua tahun sebelumnya. Jadi bagi mahasiswa aktif, tidak diperkenankan untuk mendaftar KIP Kuliah. 

Pindah Prodi bagi Mahasiswa penerima KIP Kuliah
Penerima KIP-Kuliah tidak diperkenankan mendaftar KIP-Kuliah kembali di tahun selanjutnya baik di PT yang sama / lain. Hal yang sama untuk pindah Program Studi, penerima KIP-Kuliah tidak diperkenankan untuk pindah Program Studi.

Pengajuan Beasiswa selain KIP Kuliah
Mahasiswa penerima KIP Kuliah dapat mengajukan beasiswa lainnya asalkan sumber dana beasiswa berbeda dengan KIP Kuliah (APBN), kecuali jika ada ketentuan lain di kontrak beasiswa selain KIP Kuliah.

Cuti bagi Mahasiswa Penerima KIP
Cuti karena sakit atau alasan lain sesuai peraturan perguruan tinggi diperkenankan dan hal ini tidak akan menambah durasi maksimal pemberian bantuan. Penerima KIP-Kuliah dengan status cuti dapat ditetapkan dengan ketentuan biaya yang disalurkan hanya biaya penyelenggaraan pendidikan.

Mendaftar KIP Kuliah Meskipun tidak Memiliki KIP/ KKS
Dalam hal siswa belum memiliki KIP atau orang tua/wali belum memiliki KKS, maka dapat tetap mendaftar untuk mengikuti program KIP-Kuliah asalkan memenuhi persyaratan tidak mampu secara ekonomi sesuai dengan ketentuan, yang dibuktikan dengan pendapatan kotor gabungan orang tua/wali sebesar Rp 4.000.000,00 (empat juta rupiah) atau pendapatan kotor gabungan orang tua/wali dibagi jumlah anggota keluarga maksimal Rp750.000,00 (tujuh ratus lima puluh ribu rupiah).

Puslapdik Kemendikbud menetapkan penerima KIP Kuliah berdasarkan usulan PT setelah siswa melakukan registrasi ulang. Nah, agar lebih jelas dalam memahami KIP Kuliah, berikut beberapa syarat penerima KIP Kuliah 2023 yang perlu diperhatikan.

Persyaratan Pendaftaran Program KIP Kuliah
Persyaratan untuk mendaftar Program KIP Kuliah adalah sebagai berikut:
  • Penerima KIP-KULIAH adalah siswa SMA atau sederajat yang lulus atau akan lulus pada tahun berjalan atau telah dinyatakan lulus maksimal 2 tahun sebelumnya, serta memiliki NISN, NPSN dan NIK yang valid;
  • Memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi yang didukung bukti dokumen yang sah;
  • Siswa SMA/ SMK/ MA atau sederajat yang lulus  pada tahun berjalan  dengan  potensi akademik baik dan mempunyai Kartu KIP atau  memiliki Kartu Keluarga Sejahtera atau terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos;
  • Lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru, dan diterima di PTN atau PTS pada Prodi dengan Akreditasi A atau B, dan dimungkinkan dengan pertimbangan tertentu pada Prodi dengan Akreditasi C.

Jadwal Penting KIP Kuliah Merdeka 2023
Proses Seleksi KIP Kuliah
  • Registrasi Akun : 14 Februari - 31 Oktober 2023
  • Penetapan Penerima Baru : 1 Juli - 31 Oktober 2023


Bagi yang memenuhi syarat, yuk segera daftar di laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id . Pastikan NISN, NPSN, NIK valid di Dapodik dan email yang aktif untuk mendapatkan nomor pendaftaran dan kode akses. 

Selamat Berjuang.

Semangat
Apakah Tumbuhan juga Bernapas? Simak ya Penjelasannya Berikut ini!

Apakah Tumbuhan juga Bernapas? Simak ya Penjelasannya Berikut ini!

Apakah tumbuhan juga bernapas seperti hewan dan manusia? Mungkin itulah pertanyaan yang sering terlintas dalam kehidupan kita sehari- hari. Yap, jawabannya tentu saja, Yap umbuhan juga bernapas layaknya organisme lainnya. 

Gambar oleh Bianca dari Pixabay 

Tumbuhan seperti hewan dan makhluk lainnya juga bernafas. Tumbuhan dalam kelangsungan hidupnya membutuhkan energi. Tumbuhan mendapatkan energi melalui proses respirasi di mana makanan berupa glukosa terurai dengan adanya oksigen untuk membentuk karbon dioksida dan air dengan pelepasan energi.

Energi tersebut digunakan oleh tanaman untuk melakukan berbagai proses kehidupannya. Jadi, Seperti organisme lain, tanaman juga bernafas untuk bertahan hidup. Respirasi pada tumbuhan berbeda dengan pada hewan . Dengan kata lain, pada tumbuhan, setiap bagian dapat secara mandiri mengambil oksigen dari udara, memanfaatkannya untuk memperoleh energi, dan mengeluarkan karbon dioksida.

Pernapasan pada Daun
Stomata
Source picture : Freepik


Pertukaran gas di daun selama respirasi terjadi melalui stomata yaitu pori-pori kecil di permukaannya. Adapun prosesnya yang terjadi adalah Oksigen dari udara masuk ke daun melalui stomata dan mencapai semua sel melalui proses difusi. Oksigen digunakan dalam respirasi di sel-sel daun. Karbon dioksida yang dihasilkan selama difusi keluar dari daun ke udara melalui stomata yang sama.

fotosintesis
Source Picture : Freepik


Reaksi fotosintesis membuat glukosa dan reaksi respirasi memecahnya. Dalam fotosintesis , energi yang masuk ke dalam reaksi adalah energi cahaya . Pada respirasi, energi yang keluar adalah energi kimia .

Pernapasan pada Akar
Sel- sel akar membutuhkan oksigen untuk melakukan pernapasan dan melepaskan energi untuk digunakan sendiri. Prosesnya yang terjadi adalah akar tanaman akan mengambil udara dari ruang antara partikel tanah. Rambut akar bersentuhan dengan udara dalam partikel tanah. Selanjutnya oksigen dari udara dalam partikel tanah berdifusi ke rambut akar dan mencapai semua sel akar untuk digunakan dalam pernapasan. Karbon dioksida yang dihasilkan dalam sel-sel akar selama pernapasan keluar melalui rambut akar yang sama melalui proses difusi.

Waktu Pernapasan pada Tumbuhan
Pernapasan pada tumbuhan terjadi sepanjang hari dan malam sehingga dihasilkan karbon dioksida. Namun, pada siang hari, jumlah karbon dioksida yang dilepaskan lebih sedikit dibandingkan dengan jumlah oksigen yang dihasilkan akibat dari hasil fotosintesis. 

Nah, sudah mengerti yaa, ternyata tumbuhan juga memerlukan napas seperti manusia maupun organisme lainnya.. Sekarang pertanyaannya, mengapa kita tidak boleh berada lama- lama di bawah pohon pada malam hari? Silahkan jawab pada kolom komentar yaa...
Mengenal Sistem Pernapasan yang Terjadi pada Hewan, Materi IPA SD

Mengenal Sistem Pernapasan yang Terjadi pada Hewan, Materi IPA SD

Proses pernapasan (respirasi) merupakan suatu proses oksidasi yang melibatkan degradasi senyawa organik kompleks sehingga dihasilkan karbon dioksida dan air serta energi.

Proses pernapasan (respirasi) dibagi menjadi dua tahapan yaitu respirasi eksternal dan respirasi internal. 

Dalam proses respirasi internal, oksigen digunakan dalam reaksi kimia di dalam sel. Reaksi ini melepaskan energi dari zat makanan dan menghasilkan karbon dioksida serta air sebagai produk sisa.

Gambar oleh Susann Mielke dari Pixabay

Sementara itu respirasi eksternal terjadi ketika hewan mengambil oksigen dan melepaskan karbon dioksida. Hal ini terjadi dalam dua fase berikut,
  • Inspirasi, merupakan proses dimana oksigen dibawa ke paru-paru.
  • Ekspirasi, terjadi ketika karbon dioksida dikeluarkan dari organ pernapasan ke luar tubuh atau lingkungan. 
Sistem Pernapasan pada Hewan
Sistem Pernafasan pada Hewan memiliki cara yang bervariasi antara satu dengan lainnya. Ada hewan yang bernapas melalui membran plasma, kulit atau dinding tubuh, trakea, insang, maupun paru- paru. 

Melalui Membran Plasma
Pada hewan uniseluler, seperti amuba, pertukaran gas terjadi melalui permukaan sel. Mereka menyerap oksigen dari udara atau air di sekitarnya dan mengeluarkan karbon dioksida melalui membran plasma melalui difusi .

hewan uniseluler


Melalui Dinding Tubuh atau Kulit
Sistem pernapasan melalui dinding tubuh atau kulit dapat ditemukan pada hewan seperti cacing pita, cacing tanah, dan lintah. Mereka  menggunakan kulitnya untuk pertukaran gas. Kulit cacing tanah sangat tipis dan lembab namun banyak sel darah yang tersebar di kulit ini. Sel-sel darah ini dikenal sebagai kapiler dan pertukaran gas terjadi di dalam kapiler tersebut. 



Selain cacing, hewan lain yang bernapas melalui kulit adalah katak. Katak menggunakan lebih dari satu organ pernapasan selama hidupnya. Mereka bernapas melalui insang saat mereka berudu kemudian saat dewasa, mereka bernapas terutama dengan paru-paru dan juga bertukar gas dengan lingkungan melalui kulitnya.

Trakea
Pada berbagai jenis serangga seperti kecoak dan belalang, pengangkutan gas atau pertukaran gas terjadi melalui jenis tabung halus khusus yang disebut trakea. Oksigen yang dibutuhkan oleh sel-sel tubuh untuk oksidasi tidak diedarkan oleh darah melainkan oleh trakea yang bercabang-cabang ke seluruh tubuh. Cabang kecil trakea yang menembus jaringan tubuh disebut trakeolus. Masuknya udara untuk pernapasan tidak melalui mulut tetapi melalui stigma (spirakel). 



Adapun proses pernapasan terjadi melalui trakea dijelaskan sebagai berikut,
Kontraksi otot-otot tubuh akan membuat tubuh serangga menjadi mengembang dan mengempis secara teratur. Saat mengembang, udara masuk melalui stigma, kemudian masuk ke dalam trakea, lalu ke dalam trakeolus dan akhirnya masuk ke dalam sel-sel tubuh. Oksigen berdifusi ke dalam sel-sel tubuh. Karbondioksida hasil pernapasan dikeluarkan melalui sistem trakea yang pada akhirnya dikeluarkan melalui stigma pada waktu tubuh serangga mengempis.

Melalui Insang
Sebagian besar hewan yang hidup air seperti ikan dan udang bernapas melalui organ khusus yang disebut insang. Insang merupakan proyeksi kulit yang membantu dalam menggunakan oksigen terlarut dalam air. Insang mengandung pembuluh darah yang membantu pertukaran gas. Untuk mendapatkan oksigen terlarut dalam air, ikan menelan air melalui mulut dan memompanya ke atas insang. Air masuk ke ruang insang melalui celah insang. Pada setiap ruang, air akan melewati filamen yang membantu menyerap oksigen dari air dan menggantinya dengan karbon dioksida yang terbentuk. Air kemudian keluar melalui lubang insang dan proses ini secara berulang-ulang.

Insang ikan


Melalui paru-paru
Paru- paru merupakan organ pernafasan yang dimiliki oleh hewan- hewan seperti katak (amfibi), reptil, mamalia, dan burung. Paru-paru memiliki struktur seperti kantung berisi udara di rongga dada. Mereka terhubung ke luar dengan serangkaian tabung dan katup kecil.

alat pernapasan pada burung


Pada burung, saluran pernapasan terdiri atas lubang hidung, trakea, bronkus dan paru-paru. Burung memiliki alat bantu pernapasan disebut pundi-pundi udara yang berhubungan dengan paru-paru. Adapun fungsi pundi-pundi udara adalah untuk membantu pernapasan dan membantu membesarkan rongga siring sehingga dapat memperkeras suara. 

Pada burung, proses pernapasan terjadi dengan cara seperti berikut,
Saat otot tulang rusuk berkontaksi, tulang rusuk bergerak ke arah depan dan tulang dada bergerak ke bawah. Rongga dada akan membesar dan tekanannya akan menurun. Kondisi ini menyebabkan udara masuk ke dalam paru-paru lalu masuk ke dalam pundi-pundi udara. Pada waktu otot tulang rusuk mengendur, tulang rusak bergerak ke arah belakang dan tulang dada bergerak ke arah atas. Ketika rongga dada mengecil, tekanannya akan menjadi besar yang mengakibatkan udara keluar dari paru-paru. Hal ini juga terjadi ketika udara keluar dari pundi-pundi udara melalui paru-paru. Pengambilan oksigen oleh paru-paru terjadi pada waktu proses inspirasi dan ekspirasi dan pertukaran gas hanya terjadi di dalam paru-paru.

Pada reptil, saluran pernapasan terdiri dari lubang hidung, trakea, bronkus dan paru-paru. Pengambilan oksigen dan pengeluaran karbondioksida terjadi di dalam paru-paru. Proses keluar masuknya udara dari dan keluar paru-paru pada reptil terjadi karena adanya gerakan-gerakan dari tulang rusuk. 

Demikian Pernapasan yang Terjadi pada Hewan. Semoga tulisan ini bisa menambah pengetahuan teman- teman dalam memahami materi pernapasan khususnya pada hewan. 

Sumber gambar : Britannica Encyclopedia
Mengenal Sistem Pernafasan pada Manusia, Rangkuman Materi IPA SD

Mengenal Sistem Pernafasan pada Manusia, Rangkuman Materi IPA SD

Hai sahabat Ahzaa, selamat datang kembali di AhzaaNet. Pada hari ini kita akan belajar tentang sistem pernafasan pada manusia. Materi sistem pernafasan merupakan salah satu materi IPA  pada jenjang sekolah dasar (SD). 

Sistem pernafasan pada manusia melalui beberapa organ dengan fungsinya masing- masing. Pada tulisan ini akan kita bahas apa sih sistem pernafasan itu termasuk organ- organ yang berkaitan dengan sistem pernafasan. Selain itu juga kita bahas mengenai kelainan atau penyakit pada sistem pernafasan. Baik berikut ulasannya

Gambar oleh jplenio dari Pixabay

Pengertian dan Tujuan Sistem Pernafasan
Sistem Pernafasan merupakan alat-alat pernapasan berfungsi memasukkan udara yang mengandung oksigen dan mengeluarkan udara yang mengandung karbon dioksida dan uap air. Adapun tujuan kita melakukan proses pernapasan adalah untuk memperoleh energi. 

Ada beberapa organ sistem pernafasan pada manusia diantaranya rongga hidung, pangkal tenggorok, batang tenggorok, dan paru- paru. 

Organ Sistem Pernafasan
Rongga Hidung
Rongga hidung merupakan organ sistem pernafasan yang paling atas. Pada permukaan rongga hidung terdapat rambut-rambut halus dan selaput lendir. Keduanya berfungsi untuk menyaring udara yang masuk ke dalam rongga hidung. 

Pangkal Tenggorok
Organ dalam sistem pernafasan yang kedua adalah pangkal tenggorok. Pangkal tenggorok tersusun oleh beberapa tulang rawan. Pada pangkal tenggorok terdapat katup pangkal tenggorok atau epiglotis yang dapat menutup dan membuka. Hal ini berguna saat menelan makanan, katup tersebut akan menutup pangkal tenggorok dan pada waktu bernapas katup akan membuka. Pada pangkal tenggorok juga terdapat selaput suara yang akan bergetar bila ada udara dari paru-paru, seperti pada saat berbicara bicara.

Batang tenggorok
Batang tenggorok (trakea) terletak di sebelah depan kerongkongan. Di dalam rongga dada, batang tenggorok bercabang menjadi dua cabang tenggorok (bronkus). Di dalam paru-paru, cabang tenggorok bercabang-cabang lagi menjadi saluran yang sangat kecil disebut bronkiolus. Ujung bronkiolus berupa gelembung atau kantung kecil yang disebut gelembung paru-paru (alveolus).

Paru-paru
Paru-paru terletak di dalam rongga dada. Rongga dada dan perut dibatasi oleh suatu sekat disebut diafragma. Paru-paru terdiri atas dua bagian yaitu 
  • Paru-paru kanan terdiri atas tiga gelambir (lobus) yaitu gelambir atas, gelambir tengah dan gelambir bawah. 
  • Paru-paru kiri terdiri atas dua gelambir yaitu gelambir atas dan gelambir bawah. 
Paru-paru diselimuti oleh suatu selaput paru-paru yang disebut dengan pleura. 

Alveolus dalam paru- paru
Seperti yang disebutkan sebelumnya, alveolus merupakan gelembung atau kantung kecil yang terdapat di dalam paru- paru. Jumlah alveolus sangat banyak, kurang lebih 300 juta alveolus. Luas permukaan seluruh alveolus sendiri diperkirakan 100 kali lebih besar daripada permukaan tubuh. Alveolus juga  dikelilingi oleh pembuluh-pembuluh kapiler darah.

Alveolus merupakan tempat terjadinya pertukaran gas. Pada proses oksidasi, oksigen diambil dari udara yang dihirup saat bernafas. Pada waktu bernapas udara masuk melalu saluran pernapasan dan akhirnya masuk ke dalam alveolus. 

Oksigen yang terdapat dalam alveolus berdifusi menembus dinding sel alveolus kemudian masuk ke dalam pembuluh darah dan diikat oleh hemoglobin yang terdapat dalam darah menjadi oksihemoglobin. Selanjutnya oksigen diedarkan oleh darah ke seluruh tubuh. 

Oksigen akan dilepaskan ke dalam sel-sel tubuh sehingga oksihemoglobin kembali menjadi hemoglobin. Karbondioksida yang dihasilkan dari pernapasan diangkut oleh darah melalui pembuluh darah yang akhirnya sampai pada alveolus. Dan dari alveolus, karbon dioksida dikeluarkan melalui saluran pernapasan pada waktu  mengeluarkan napas. 

Dalam hal ini dapat disimpulkan bahwa  dalam pertukaran gas yaitu oksigen masuk dan karbondioksida keluar terjadi pada alveolus

Kapasitas Paru- Paru
Udara pernapasan (udara tidal) adalah udara yang keluar masuk paru-paru pada saat melakukan pernapasan biasa . Volume udara pernapasan pada orang dewasa kurang lebih 500 mL.

Pada saat melakukan menarik nafas biasa, kita masih bisa menarik napas sedalam-dalamnya. Udara yang dapat masuk setelah mengadakan inspirasi biasa disebut udara komplementer. Udara komplementer memiliki volume kurang lebih  1500 ml.

Setelah kita melakukan ekspirasi biasa, kita masih bisa menghembuskan napas sekuat-kuatnya. Udara yang dapat dikeluarkan setelah ekspirasi biasa disebut udara suplementer. Volume udara suplementer kurang lebih 1500 ml.

Ternyata meskipun kita mengeluarkan napas dari paru-paru dengan sekuat-kuatnya, dalam paru- paru masih ada udara. Nah, udara tersebut dikenal dengan sebutan udara residu. Volume udara residu lebih kurang 1500 ml. 

Kapasitas paru-paru merupakan jumlah volume udara pernapasan, udara komplementer, dan udara suplementer.

Proses Pernafasan
Ada dua proses yang terjadi saat bernapas yaitu menarik napas (inspirasi) dan mengeluarkan napas (ekspirasi). 

Pernafasan perut dan dada
Pada saat menarik napas, otot diafragma berkontraksi. Semula kedudukan diafragma melengkung keatas yang kemudian menjadi lurus sehingga rongga dada mengembang. Proses ini disebut pernapasan perut. Bersamaan dengan kontraksi otot diafragma, otot-otot tulang rusuk juga berkontraksi sehingga rongga dada mengembang. Proses ini disebut pernapasan dada. 

Rongga dada yang mengembang dalam proses pernafasan dada, akan membuat tekanan dalam rongga dada menjadi berkurang, sehingga udara dari luar masuk melalui hidung dan selanjutnya melalui saluran pernapasan akhirnya udara masuk ke dalam paru-paru, sehingga paru-paru mengembang.

Pengeluaran nafas
Pengeluaran napas terjadi akibat melemasnya otot diafragma dan otot-otot rusuk dan juga dibantu dengan berkontraksinya otot perut. Diafragma menjadi melengkung ke atas, tulang- tulang rusuk turun ke bawah dan bergerak ke arah dalam, akibatnya rongga dada mengecil sehingga tekanan dalam rongga dada naik. Dengan naiknya tekanan dalam rongga dada, maka udara dari dalam paru-paru keluar melewati saluran pernapasan.

Gangguan pada Sistem Pernafasan
Gangguan pada tubuh manusia dapat terjadi pada beberapa sistem organ termasuk pada sistem pernafasan. Gangguan sistem pernapasan dapat terjadi akibat adanya kelainan sistem pernapasan maupun akibat infeksi kuman. Berikut beberapa gangguan atau kelainan pada sistem pernafasan yang sering terjadi.
  1. Asma/sesak napas, penyempitan saluran napas akibat otot polos pembentuk dinding saluran terus berkontraksi, disebabkan alergi atau kekurangan hormon adrenalin.
  2. Asfiksi, merupakan gangguan pengangkutan dan penggunaan oksigen oleh jaringan akibat tenggelam, pneumonia, dan keracunan karbon monoksida.
  3. Asidosis,gangguan sistem pernafasan yang terjadi akibat peningkatan kadar asam karbonat dan asam bikarbonat dalam darah
  4. Wajah adenoid (wajah bodoh) merupakan gangguan akibat penyempitan saluran napas karena pembengkakan kelenjar limfa (polip), pembengkakan di tekak (amandel).
  5. Pneumonia merupakan gangguan sistem pernafasan akibat infeksi bakteri Diplococcus pneumonia yang menyebabkan radang paru-paru 
  6. Difteri merupakan penyumbatan faring/laring oleh lendir akibat infeksi bakteri Corynebacterium diphteriae
  7. Emfisema yaitu menggelembungnya paru-paru akibat perluasan alveolus berlebihan.
  8. Tuberculosis (TBC), penyakit paru-paru akibat infeksi bakteri Mycobacterium tuberculosa.
Itulah Sistem Pernafasan pada Manusia, Rangkuman Materi IPA SD. Semoga tulisan ini dapat menjadi tambahan dalam referensi belajar teman- teman. Semoga Bermanfaat.

Salam.

Formulir Kontak