Ahzaa.Net
Latihan Soal UAS/ PAS Ganjil PPKn Kelas 7 SMP/ MTS tahun 2020/ 2021

Latihan Soal UAS/ PAS Ganjil PPKn Kelas 7 SMP/ MTS tahun 2020/ 2021

Selamat datang kembali di Blog Ahzaa, pada post ini, saya akan menyajikan latihan soal Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) untuk menghadapi UAS/ PAS kelas 7 SMP/ MTs semester satu (ganjil) . Materi UAS/ PAS ganjil PPKn mencakup tiga materi bab yaitu pertama, proses perumusan dasar negara Pancasila, kedua, beragam norma dalam masyarakat dan ketiga, Perumusan dan pengesahan UUD 1945 



Adapun indikator soal adalah sebagai berikut ini,

A.  Proses Perumusan Dasar Negara Pancasila

  • Siswa dapat mendeskrepsikan perumusan Pancasila sebagai dasar negara dalam sidang BPUPKI
  • Siswa dapat mendeskrepsikan perumusan dasar negara dalam sidang BPUPKI dan Panitia sembilan
  • Siswa dapat menjelaskan penetapan Pancasila sebagai dasar negara
  • Siswa dapat menunjukkan semangat komitmen para pendiri negara dalam merumuskan dan menetapkan pancasila sebagai dasar negara.
B. Beragam Norma dalam Masyarakat
  • Siswa dapat menjelaskan pengertian dan fungsi norma yang berlaku dalam kehidupan bermasyarakat
  • Siswa dapat mendeskrepsikan macam macam norma dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
  • Siswa dapat menunjukkan perilaku sesuai norma dalam  dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
  • Siswa dapat menjelaskan pengertian dan perlunya keadilan dalam kehidupan bermasyarakat
  • Siswa dapat menjelaskan pentingnya norma hukum dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
C. Perumusan dan Pengesahan UUD 1945
  • Siswa dapat mendeskrepsikan perumusan UUD 1945
  • Siswa dapat mendeskrepsikan pengesahan UUD 1945 
  • Siswa dapat menjelaskan arti penting UUD 1945  bagi bangsa dan negara Indonesia
  • Siswa ddapat memahami peran tokoh perumus UUD 1945

Baik, langsung saja berikut latihan soal yang bisa dipelajari untuk menghadapi UAS/ PAS PPKn kelas 7 SMP/ MTs mendatang.
==========================================================================================
LATIHAN SOAL UAS/ PAS PPKN SEMESTER GANJIL KELAS 7 SMP/ MTS

1. Bangsa Indonesia memiliki ciri khas yang tidak dimiliki oleh bangsa lain. Hal ini sesuai dengan kedudukan Pancasila sebagai....
A. perjanjian luhur bangsa
B. pandangan hidup bangsa
C. dasar negara
D. jiwa dan kepribadian bangsa



2. Salah satu contoh pengamalan sila pertama Pancasila adalah ....
A. menjaga persatuan dan kesatuan bangsa
B. menjalankan perintah Tuhan sesuai dengan agama yang dianut
C. mengembangkan musyawarah untuk mufakat
D. Memperlakukan secara adil dalam bidang hukum, ekonomi, kebudayaan dan sosial



3. Setiap manusia harus Mengakui persamaan derajat, persamaan hak, dan kewajiban asasi setiap manusia, tanpa membeda-bedakan suku, keturunan, agama, kepercayaan, jenis kelamin, kedudukan sosial, warna kulit dan sebagainya. Hal ini merupakan wujud sikap yang sesuai dengan pengamalan Pancasila sila ke ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5



4. Cita- cita mewujudkan masyarakat adil dan makmur yang merata baik materiil maupun spiritual menjadikan Pancasila sebagai ....
A. Dasar negara
B. Sumber hukum
C. Cita- cita dan tujuan negara
D. Falsafah hidup



5. Pancasila ditetapkan sebagai dasar negara republik Indonesia sejak ....
A. 1 Juni 1945
B. 14 Agustus 1945
C. 17 Agustus 1945
D. 18 Agustus 1945



6. Sidang pertama BPUPKI pada tanggal 29 Mei - 1 Juni 1945 membahas tentang ....
A. rumusan dasar negara
B. proklamasi kemerdekaan Indonesia
C. Undang- Undang dasar negara Indonesia
D. konstitusi



7. Mr. Muhammad Yamin mengemukakan pemikirannya tentang dasar negara pada sidang BPUPKI tanggal 29 Mei 1945. Berikut ini salah satu usulan rumusan dasar negara yang dikemukakan, KECUALI ....
A. Peri kebangsaan
B. Perikemanusiaan
C. Kekeluargaan
D. Kesejahteraan rakyat



8. Pancasila dipandang memiliki kedudukan hukum yang tetap karena ....
A. Pancasila merupakan sumber hukum tertinggi
B. Pancasila harus dipatuhi oleh segenap anggota masyarakat
C. Sumber hukum utama bersifat abadi yang tidak dapat diganggu gugat
D. Pancasila merupakan aturan yang sangat baku



9. Di bawah ini adalah pernyataan yang benar mengenai norma agama, kecuali ....
A. norma agama bersifat abadi yaitu berlaku selama manusia hidup di dunia
B. norma agama berlaku hanya terbatas pada kelompok tertentu saja
C. pelanggaran akan norma agama menimbulkan dosa dan diancam hukum dari Tuhan 
D. norma agama merupakan tuntunan hidup ke arah jalan yang benar



10.  Norma- norma dalam kehidupan masyarakat diperlukan agar tercipta suasana yang ....
A. kekacauan
B. kewaspadaan tinggi
C. tertib dan harmonis
D. keresahan dalam masyarakat



11. Berikut ini yang bukan merupakan unsur- unsur norma hukum adalah ....
A. aturan bersifat memaksa
B. ketegasan dalam sanksi
C. tata aturan yang fleksibel
D. perintah harus ditaati oleh setiap orang



12. Salah satu contoh penerapan norma kesopanan dalam kehidupan masyarakat adalah ....
A. beribadah sesuai ajaran agama
B. bersikap sopan terhadap orang yang lebih tua
C. membawa kelengkapan surat saat berkendara
D. memakai masker saat keluar rumah dalam masa pandemi



13. Cara pelajar sekolah untuk ikut serta mewujudkan keadilan dalam kehidupan masyarakat adalah ....
A. ikut bergabung dengan kegiatan demonstrasi yang dilakukan oleh mahasiswa
B. menjauhi segala bentuk perbuatan melanggar hukum
C. aktif sebagai penggalang dana kemanusiaan
D. selalu memantau perkembangan hukum di Indonesia



14. Faktor utama untuk mendorong tercapainya suatu keadilan adalah ....
A. diberlakukannya hukum secara sepihak
B. kesejahteraan penegak hukum yang terjamin
C. proses peradilan hukum yang transparan
D. adanya jaminan dan kepastian hukum



15. Contoh perilaku yang sesuai dengan norma- norma yang berlaku di lingkungan sekolah adalah ....
A. menaati perintah orang tua
B. tidak menggunakan perhiasan yang berlebihan
C. tidak bertidak main hakim sendiri
D. membayar pajak sesuai ketentuan



16. Ketua BPUPKI adalah ....
A. Mr. Soepomo
B. Ir. Soekarno
C. dr. K.R.T Radjiman Wedyodiningrat
D. Moh Yamin



17. Di bawah ini merupakan keputusan yang dihasilkan dalam sidang PPKI pertama tanggal 18 Agustus 1945, kecuali ....
A. mengesahkan Undang- Undang Dasar 1945
B. menetapkan Ir. Soekarno dan Drs. Mohamad Hatta sebagai Presiden dan wakil presiden  Republik Indonesia
C. menetapkan pembagian wilayah Indonesia menjadi 8 provinsi
D. membentuk Komite Nasional Indonesia Pusat untuk membantu presiden



18. Konstitusi pertama bangsa Indonesia sekaligus merupakan sumber hukum tertinggi dari hukum yang berlaku di Indonesia adalah ....
A. Pancasila
B. UUD 1945
C. Piagam Jakarta
D. Kepres



19. Tujuan negara kesatuan Indonesia tercantum dalam ....
A. Pembukaan UUD 1945
B. Batang tubuh UUD 1945
C. Pokok pikiran UUD 1945
D. Penjelasan UUD 1945



20. Salah satu nilai dalam pembukaan UUD 1945 adalah nilai universal, artinya  ....
A. mengandung nilai- nilai yang diunjung tinggi oleh semua bangsa yang beradab di dunia
B. berlaku untuk seluruh rakyat Indonesia saja
C. mampu menampung aspirasi masyarakat luas
D. menjadi latar belakang perlawanan terhadap penjajahan



21. Berikut ini adalah tujuan dari negara Indonesia, kecuali ....
A. melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
B. mencerdaskan kehidupan bangsa
C. memajukan kepentingan umum
D. ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial



22. Sebagai tertib hukum, pembukaan UUD 1945 tidak bisa diubah. Di bawah ini pernyataan yang selaras dengan kalimat tersebut adalah ....
A. Nilai- nilai dalam pembukaan UUD 1945 adalah kehendak rakyat
B. Pembukaan UUD 1945 merupakan dasar filosofis negara Indonesia
C. Pembukaan UUD 1945 sesuai dengan tuntutan jaman
D. Pembukaan UUD 1945 merupakan satu satunya yang ada di dunia



23. UUD tahun 1945 merupakan sebagian dari hukum dasar, yaitu hukum dasar tertulis. Berikut ini adalah hal yang memguatkan pernyataan tersebut, kecuali ....
A. UUD 1945 berkedudukan sebagai sumber hukum
B. UUD 1945 merupakan hukum dasar diatas peraturan perundang- undangan lainnya
C. UUD 1945 melandasi setiap peraturan perundang- undangan di bawahnya
D. Adanya sumber hukum lain yang kedudukannya lebih tinggi dari UUD 1945



24. Terwujudnya masyarakat yang adil dan makmur merupakan salah satu tujuan yang tercantum dalam Pancasila terutama sila ....
A. pertama
B. kedua
C. keempat
D. kelima



25. Salah satu nilai yang wajib kita teladani dari para pendiri bangsa adalah sikap....
A. primordialisme
B. chauvinisme
C. nasionalisme
D. egosentrisme


============================================================================================

Semoga Bermanfaat
Latihan Soal Persesuaian Subject - Verb dalam Simple Present Tense

Latihan Soal Persesuaian Subject - Verb dalam Simple Present Tense

Pada post kali ini kita akan bahas mengenai bentuk Simple Present Tense khususnya dalam persesuai bentuk subject dan verb (kata kerja) nya.  Secara umum, Simple Present Tense adalah salah satu bentuk tenses yang digunakan untuk menyatakan suatu kejadian yang merupakan kebiasaan, kebenaran umum atau fakta.


Persesuaian Subject- Verb dalam Simple Present Tense

Kadang kita keliru dalam menyesuaikan subject dan kata kerja dalam simple present tense. Ada beberapa aturan yang harus dipenuhi. Dalam kalimat, s/es khusus ditambahkan pada kata kerjanya untuk penggunaan subyek orang ketiga tunggal ( He, She,atau It). Sedamgkan untuk subject selain orang ketinga tunggal seperti I, you, they, dan we, kata kerjanya tidak ada penambahan s/ es.  

Rumus kalimat verbal dalam Simple Present Tense adalah sebagai berikut, 

(+)    S + V 1
(-)     S + do/ does not + V 1
(?)     Do/ does + S + V 1  


Contoh :
  • He always arrives at 6 o'clock in the morning. (Subject He; sehingga kata kerja ditambahkan s/es)
  • I  usually review my lessons after school. (Subject I; sehingga kata kerja tidak ditambahkan s/es)
  • The students get a lot of homework every day. (Subject the students (jamak); sehingga kata kerja tidak ditambahkan s/es)
  • Water doesn't flow from the lower places into the higher places. (Subject Water, bisa digantikan oleh pronoun "it" sehingga kata bantu untuk membuat kalimat negatif menggunakan kata does bukan do)
  • The sun rises in the east and sets in the west. (Subject the sun, bisa digantikan oleh pronoun "it" sehingga kata kerja ditambahkan e/es)
     
Aturan penambahan s/es pada  kata kerja ( verbs) dengan subyek orang ketiga tunggal

Kata kerja ( verb ) yang berakhir dengan :
  • ss, sh, ch, x , dan o , maka kata kerja (verb) hanya ditambah es, dan selainnya itu hanya ditambah dengan s saja.

Contoh :
I kiss my baby           
She kisses her baby.
    
We catch the bus every day.     
Chandra catches the bus every day.
We go to school         
Linda goes to school.
  • Kata kerja ( verb) yang berakhir dengan y yang sebelumnya konsonan ( huruf mati) diubah menjadi i dan selanjutnya ditambah dengan es.
         Contoh:
         I carry a bag   
         She carries a bag
  • Kata kerja ( verb) yang berakhir dengan y tetapi sebelumnya adalah huruf vokal ( huruf hidup),maka hanya ditambah dengan s
        Contoh:
        They play Badminton   
        Jim plays Badminton.

Nah, untuk lebih memahami bahasan diatas, berikut latihan soal yang bisa dikerjakan. 
========================================================================================
Latihan Soal Bahasa Inggris SMP Materi Simple Present Tense

1. Shinta always ... nice clothes.
wear
wears

2. I usually ... television in the evening.
watch
watches

3. Nita and her friends always ... swimming every Sunday.
go
goes

4. The teacher always ... early.
arrive
arrives

5. Water ... at 100 degrees Celcius.
boil
boils

6. Chandra is a teacher. He ... English at junior high school.
teach
teaches

7. The bank ... at 8 o'clock in the morning.
open
opens

8. Martha never .... read in a bed.
read
reads

9. I ... my job. It is very exhausting.
don't like
doesn't like

10. Hendra lives near us, but we ... him very often.
don't see
doesn't see

Score =
Correct answers:
Latihan Soal UAS/ PAS PPKn Kelas 9 SMP/ MTs Semester 1 (Satu) Tahun 2020/ 2021

Latihan Soal UAS/ PAS PPKn Kelas 9 SMP/ MTs Semester 1 (Satu) Tahun 2020/ 2021

Selamat datang kembali di Blog Ahzaa, pada post ini, saya akan menyajikan latihan soal Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) untuk menghadapi UAS/ PAS (Penilaian Akhir Semester) Ganjil kelas 9 SMP/ MTs. Materi UAS/ PAS PPKn mencakup dua materi bab yaitu pertama, Dinamika Perwujudan Pancasila sebagai Dasar Negara dan Pandangan Hidup Bangsa dan kedua, Pembukaan UUD 1945 dan Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.



Adapun indikator soal adalah sebagai berikut ini,

A.  Dinamika Perwujudan Pancasila sebagai Dasar Negara dan Pandangan Hidup Bangsa

  • Siswa dapat memahami penerapan Pancasila dari masa ke masa
  • Siswa dapat memahami nilai- nilai Pancasila sesuai dengan perkembangan jaman
  • Siswa dapat memahami perwujudan nilai- nilai Pancasila sebagai dasar negara dalam berbagai kehidupan

B. Pembukaan UUD 1945
  • Siswa dapat memahami makna alenia pembukaan UUD 1945 
  • Siswa dapat memahami pokok pikiran pembukaan UUD 1945 
  • Siswa dapat memahami sikap positif terhadap pokok pikiran pembukaan UUD 1945 
C. Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia
  • Siswa dapat memahami hakikat dan teori kedaulatan
  • Siswa dapat memahami bentuk dan prinsip kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia
  • Siswa dapat memahami pelaksanaan prinsip- prinsip kedaulatan sesuai dengan Undang- Undang  Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945

Baik, langsung saja berikut latihan soal yang bisa dicermati untuk menghadapi UAS/ PAS PPKn kelas 9 SMP/ MTs.
==========================================================================================

Latihan Soal UAS/ PAS PPKn Kelas 9 SMP/ MTs semester 1

1. Salah satu cara untuk menanggulangi penyusupan ideologi asing baik secara langsung maupun tidak langsung ke dalam ideologi bangsa Indonesia adalah ....
A. selalu menggunakan produk- produk luar negeri
B. meningkatkan kewaspadaan dan kesiapan terhadap ideologi yang tidak sesuai dengan nilai Pancasila
C. menerima dengan tangan terbuka semua ideologi asing asalkan tidak bertentangan dengan ideologi Pancasila
D. mencampuradukkan ideologi asing dengan ideologi Pancasila



2. Pancasila dipandang sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa yang mengandung keputusan dan tanggung jawab nyata bahwa Pancasila sebagai landasan pokok, fundamental bagi penyelenggaraan negara Indonesia yang mencakup beberapa nilai dasar. Berikut ini termasuk nilai dasar Pancasila, kecuali ....
A. Ketuhanan
B. Kemanusiaan
C. Persatuan
D. Gotong royong



3. Pancasila adalah sebuah ideologi terbuka, artinya ....
A. cenderung memaksakan mengambil nilai- nilai ideologi dai luar masyarakatnya
B. dasar pembentukannya adalah cita- cita atau keyakinan ideologis perseorangan
C. ideologi diciptakan oleh negara, dalam hal ini penguasa negara
D. bersifat reformatif, tidak kaku, dinamis sesuai perkembangan jaman



4. Tujuan negara kesatuan Indonesia tercantum dalam ....
A. Pembukaan UUD 1945
B. Batang tubuh UUD 1945
C. Pokok pikiran UUD 1945
D. Penjelasan UUD 1945



5. Pancasila dipandang memiliki kedudukan hukum yang tetap karena ....
A. Pancasila merupakan sumber hukum tertinggi
B. Pancasila harus dipatuhi oleh segenap anggota masyarakat
C. Sumber hukum utama bersifat abadi yang tidak dapat diganggu gugat
D. Pancasila merupakan aturan yang sangat baku



6. Cita- cita mewujudkan masyarakat adil dan makmur yang merata baik materiil maupun spiritual menjadikan Pancasila sebagai ....
A. Dasar negara
B. Sumber hukum
C. Cita- cita dan tujuan negara
D. Falsafah hidup



7. Dibawah ini adalah tujuan negara Indonesia di dalam pembukaan UUD 1945, kecuali ...
A. melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
B. mencerdaskan kehidupan bangsa
C. memajukan kepentingan umum
D. ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial



8. Salah satu manfaat penting peraturan perundang- undangan nasional adalah ....
A. melindungi pejabat dan orang yang berkepentingan khusus
B. memberikan rasa keadilan untuk  semua warga masyarakat
C. memberikan keadilan bagi kelompok tertentu
D. mempertegas peraturan bagi kaum tertentu



9. Salah satu contoh sikap positif kedaulatan rakyat dalam lingkup lingkungan bangsa dan negara adalah ....
A. hak yang sama dalam pemilihan umum 
B. pemilihan ketua RT, RW dan kepala desa
C. musyawarah antar warga untuk memperoleh solusi masalah lingkungan
D. saling menghormati pendapat anggota keluarga



10. Contoh sikap yang harus dimiliki oleh bangsa Indonesia untuk meneruskan nilai- nilai kemerdekaan di masa sekarang adalah ....
A. mendukung negara- negara lain yang dijajah untuk merdeka
B. meningkatkan kekuatan angkatan perang untuk melindungi negara dari penjajahan
C. membangun tata kehidupan yang baik agar tercipta perdamaian dan persatuan
D. bekerjasama dengan salah satu blok negara yang kuat



11. Sikapmu apabila kamu tidak setuju dengan pendapat anggota yang lain adalah ....
A. mengalah saja untuk menghindari konflik
B. berdebat sampai menemukan siapa yang paling benar
C. mengemukakan alasan dengan baik tanpa mengurangi rasa hormat
D. berdiam saja




12. Contoh bentuk musyawarah mufakat yang diterapkan di lingkungan sekolah adalah ....
A. kegiatan ekstrakurikuler
B. pemilihan ketua OSIS
C. pembuatan jadwal pelajaran
D. kegiatan Jumat amal



13. Teori kedaulatan yang berpegang pada anggapan bahwa negara sebagai suatu badan hukum yang dianggap memiliki berbagai hak dan kewajiban serta dapat melakukan perbuatan atau tindakan hukum disebut ....
A. teori kedaulatan rakyat
B. teori kedaulatan hukum
C. teori kedaulatan negara
D. teori kedaulatan Tuhan



14. Cara terakhir apabila keputusan tidak bisa diambil secara musyawarah mufakat, maka dilaksanakan ....
A. penundaan rapat
B. voting atau suara terbanyak
C. penetapan keputusan secara langsung oleh pimpinan rapat
D. pembatalan musyawarah



15. Di bawah ini yang bukan merupakan ciri- ciri negara yang menganut kedaulatan rakyat adalah ....
A. adanya lembaga dewan perwakilan rakyat
B. kekuasaan atas kedaulatan rakyat dilaksanakan oleh badan yang mengawasi pemerintah
C. adanya pemilihan umum
D. kekuasaan tertinggi bersumber pada hukum yang bersumber pada kesadaran hukum setiap orang



16. Negara Indonesia adalah negara kesatuan yang berbentuk republik. Hal itu tercantum dalam  ....
A. Pasal 1 ayat (1) UUD 1945
B. Pasal 2 ayat (1) UUD 1945
C. Pasal 3 ayat (1) UUD 1945
D. Pasal 4 ayat (1) UUD 1945



17. Demokrasi yang dianut oleh pemerintah Indonesia saat ini adalah ....
A. Demokrasi presidensiil
B. Demokrasi terpimpin
C. Demokrasi Pancasila
D. Demokrasi parlementer



18. Berikut ini adalah ciri- ciri dari negara kesatuan, kecuali ....
A. kepala negara memiliki hak veto yang dapat diajukan oleh parlemen
B. hanya terdapat satu kepala negara
C. memiliki satu lembaga perwakilan
D. terdapat satu konstitusi (UUD)



19. Demokrasi Pancasila dipandang memiliki kelebihan dibanding demokrasi lain karena ....
A. terdapat peran serta pejabat negara dalam mengambil keputusan
B. mendahulukan kepentingan pemimpin daripada rakyat
C. peran serta petinggi partai dalam pengambilan kebijakan
D. mengutamakan musyawarah untuk mufakat



20. Pada sistem pemerintahan presidensial pemerintahan dipegang oleh ....
A. DPR
B. presiden
C. MPR
D. parlemen



21. Sistem pemerintahan di mana menteri bertanggung jawab pada parlemen adalah sistem pemerintahan ….
A. parlementer
B. presidensial
C. proletariat
D. republik



22. Di bawah ini merupakan latar belakang dikeluarkannya dekrit Presiden 5 Juli 1959, kecuali ....
A. kehidupan politik yang bergejolak
B. kegagalan kosntituante dalam menyusun UUD 
C. pemisahan beberapa daerah di Indonesia
D. gangguan keamanan berupa pemberontakan



23. Menurut UUD 1945, Kedudukan presiden adalah sebagai ….
A. kepala negara
B. kepala pemerintahan
C. kepala negara dan kepala pemerintahan
D. panglima tertinggi angkatan bersenjata



24. Berikut yang bukan termasuk isi dari dekrit Presiden 5 Juli 1959 adalah ....
A. tidak berlakunya UUDS 1950 dan berlakunya kembali UUD 1945
B. pembubaran konstituante
C. pembentukan MPRS dan DPAS dalam waktu yang singkat
D. penurunan harga kebutuhan pokok  



25. Lembaga negara yang memiliki kewenangan untuk mengadili pada tingkat pertama dan terakhir untuk menguji undang- undang terhadap UUD adalah ....
A. Komisi yudisial
B. Mahkamah Konstitusi
C. Mahkamah Agung
D. Badan Pemeriksa Keuangan


============================================================================================
Demikian Latihan Soal PTS/ UTS PPKn Kelas 9 SMP/ MTs Semester 1 (Satu) Tahun 2020/ 2021. Semoga latihan soal ini bisa menambah refernsi belajar untuk menghadapi UAS/ PAS Ganjil mendatang khususnya pada mapel PPKN kelas 9 SMP/ MTs.

Semoga Bermanfaat.

Salam.
Cara Mudah Membuat Video Pembelajaran Berbasis Screencast Recorder dengan RecordCast

Cara Mudah Membuat Video Pembelajaran Berbasis Screencast Recorder dengan RecordCast

Salah satu media yang paling menarik untuk diterapkan dalam pembelajaran adalah dengan video. Penggunaan video dalam pembelajaran lebih merambah ke pendekatan anak yang cenderung bergaya belajar baik visual maupun auditori mengingat sebagian dari anak- anak kita memiliki gaya belajar tersebut. Melalui video, mereka akan lebih tertarik dan fokus dalam pelajaran dengan media tersebut. 

Guru dapat membuat video pembelajaran yang menarik seperti dalam video presentasi, tutorial atau sesi pelatihan. Melalui pembuatan video yang menarik dan interaktif, siswa akan lebih mudah memahami akan materi yang disampaikan oleh guru. Salah satu metode pembuatan video yang menarik dan inetraktif yaitu melalui pembuatan video screencast.  Cara ini dapat kita lakukan dengan membuat rekaman video digital tentang apa yang terjadi di layar, sering kali disertai dengan audio atau komentar teks yang menjelaskan tindakan tersebut. Hasil dari video ini akan lebih mudah dimengerti oleh siswa karena sifat informasi yang disampaikan jelas. 

Untuk membuatnya, sebenarnya tidak terlalu dibutuhkan keahlian yang khusus karena saat ini tersedia secara luas aplikasi- aplikasi atau software screencast yang bisa membantu kita. Salah satunya adalah RecordCast.



Apa Itu RecordCast?

RecordCast merupakan sebuah tool untuk merekam video atau audio layar. RecordCast dapat merekam semua aktivitas yang dilakukan di tab browser (termasuk audio) atau seluruh desktop. Melalui RecordCast, kita dapat membuat tutorial, presentasi, atau video pembelajaran. Selain itu kita dapat menambahkan audio dari mikrofon dan kemudian merekam suara kita ke dalam rekaman video tersebut.



Kelebihan RecordCast

1. Gratis

RecordCast dapat digunakan secara gratis, dengan hasil rekaman video berkualitas tinggi tanpa watermark, dan tanpa membayar. 


2. Tanpa Download

Hanya dengan satu klik dan mulailah untuk merekam layar jadi teman- teman tidak perlu mengunduh perangkat lunak dan ekstensi.


3. Perekaman yang Fleksibel

Teman- teman dapat menangkap seluruh layar, jendela aplikasi, atau tab browser sesuai kebutuhan. Tambahkan juga audio secara bersamaan bila diperlukan.


4. Editor Video Bawaan

Tambahkan judul, anotasi, efek yang menarik, dan banyak lagi di editor video bawaan pada screencast yang sudah teman- teman buat. Hal ini akan mempercantik tampilan video seperti tampilan profesional.


Cara Merekam Screen dengan RecordCast

Ada tiga langkah mudah merekam screen dengan RecordCast yaitu mulai merekam (start recording), sesuaikan pengaturan (adjust setting) dan edit dan download (download and edit). 

Pada halaman utama, tekan tombol Start Recording (Mulai merekam). Selanjutnya, Pilih metode perekaman audio selama perekaman layar, Microphone, System audio atau No audio. Bila memilih Microphone, pada step ini, teman- teman bisa pasang Microphone ke dalam laptop. Untuk yang pilihan System Audio, tidak perlu memasangnya. Kemudian Click to Start Recording. 


Akan muncul pop up yang menunjukkan konten dari screen teman- teman. Silahkan pilih salah satu dengan klik tampilan preview lalu klik tombol "share". 

Klik Continue pada Enable the system Recording permission


Pada halaman selanjutnya akan menampilkan perekaman screen. Batasan waktu maksimal adalah 10 menit. Teman- teman bisa mulai membuat perekaman layar, ataupun tutorial. Klik ikon tombol stop bila sudah selesai. Teman- teman juga bisa mendownload screen recording yang dibuat tadi atau mengeditnya. Klik Edit Screencast Now untuk mengedit.


Editor akan ditampilkan pada halaman tab tersendiri. Tambahkan media atau text pada screen video yang sudah dibuat. Terakhir, klik Save atau Export, tetapi jangan lupa untuk sign up lebih dulu yaa...  


Menarik Bukan?



Penutup

RecordCast sangat berguna dalam menjelaskan beberapa proses atau membuat tutorial video, dan kemudian membagikan video tersebut kepada siswa Anda dalam pembelajaran jarak jauh (PJJ). Dengan perekam layar RecordCast, teman- teman dapat merekam apa yang terjadi pada layar PC, dan menambahkan audio dari mikrofon. 

Tertarik? kunjungi webnya https://www.recordcast.com/ 

Selamat Mencoba.

Salam.


Latihan Soal UAS/ PAS Matematika Kelas 6  Semester 1 (Ganjil)  SD/ MI Tahun 2020/ 2021 Plus Pembahasan

Latihan Soal UAS/ PAS Matematika Kelas 6 Semester 1 (Ganjil) SD/ MI Tahun 2020/ 2021 Plus Pembahasan

Hai Sahabat ahzaa, Kita lanjutkan lagi ya latihan soal- soal SD/ MI nya. Pada post kali ini kita akan berlatih soal untuk menghadapi UAS/ PAS Semester Ganjil mapel Matematika Kelas VI (Enam) SD/ MI tahun 2020/ 2021. Soal Matematika kelas VI SD/ MI saya sesuaikan dengan materi Matematika semester satu kelas V SD/ MI Kurikulum 2013.

Ada 25 butir soal yang bisa dikerjakan sebagai bahan latihan untuk menghadapi UAS/ PAS ganjil mendatang. Setiap soal sudah saya lengkapi dengan jawabannya, dan untuk pembahasannya bisa klik melalui tautan yang saya sertakan pada bagian soal latihan.




Nah,, langsung saja, berikut soal latihannya,

==========================================================================================

Latihan Soal UAS/ PAS GANJIL SD/ MI

Kelas    : VI (Enam) 

Mapel : Matematika



=========================================================


1.  Suhu buah saat dimasukkan kedalam lemari pendingin adalah 27℃. Setelah beberapa jam, terjadi penurunan suhu sebesar 29℃. Suhu buah dalam lemari pendingin tersebut adalah . . . . .  
a.  -1℃
b.  -2℃
c.  1℃
d.  2℃


2.  Hasil dari 96-(-23)-39= . . . . . . . 
a.  54
b.  102
c.  119
d.  80

3.  63:(-7)×(-2)+(-38)= . . . . . .  . .
a.  -20
b.  56
c.  -56
d.  20



4.  Urutan bilangan dari yang terkecil dari -4,4,6,2,0,-2 adalah . . . . . . .  .
a.  6,4,2,0,-2,-4
b.  6,4,2,0,-4,-2
c.  0,-2,-4,6,4,2 
d.  -4,-2,0,2,4,6

5.  Hasil dari -234+250-(-69)  adalah . . . . . . . 
a.  43
b.  70
c.  85
d.  87

6.  Nilai dari 4.850+(3200-3550) adalah . . . . . . 
a.  5200
b.  4500
c.  4700
d.  5500

7.  Bentuk desimal dari pecahan 6/8 adalah . . . . . . 
a.  0,75
b.  0,85
c.  0,88
d.  0,92

8.  Bilangan 6,9 jika diubah dalam bentuk persen menjadi  . . . . . . 
a.  0,69%
b.  6,9%
c.  69%
d.  690%

9.  7,2×6/9:40%=s. Nilai s adalah . . . . . . 
a.  8
b.  10
c.  12
d.  14



10. Hasil dari  adalah ....
a.  6,19
b.  7,27
c.  8,96
d.  9,49

11. Nilai dari  adalah ....












12. Perhatikan operasi hitung berikut !









Hasil pengerjaan operasi hitung yang tepat adalah . . . . .
a.  i, ii, iii
b.  ii, iii, iv
c.  i, ii, iv
d.  Benar semua

13.  Perhatikan lingkaran di bawah ini !


Garis AB  pada lingkaran tersebut dinamakan . . . . . 
a.  Pusat lingkaran
b.  Jari-jari
c.  Diameter
d.  Juring

14.  Perhatikan lingkaran di bawah ini !


Gambar juring ditunjukkan oleh . . . . . . . .
a.  Garis AB
b.  Garis DE
c.  Daerah AC
d.  Daerah DE

15.  Sebuah lingkaran mempunyai diameter 20 cm. Keliling lingkaran tersebut adalah . . . . .
a.  6,28 cm
b.  62,8 cm
c.  3,14 cm
d.  31,4 cm

16.  Luas lingkaran yang mempunyai jari-jari 28 cm adalah . . . . . . 
a.  616 cm2
b.  1.256 cm2
c.  1.386 cm2
d.  2.464 cm2

17.  Perhatikan gambar di bawah ini !

Luas bangun di samping adalah  . . . . . . 
a.  3.215,36 cm2
b.  803,84 cm2
c.  602,88 cm2
d.  401,92 cm2

18.  Sebuah taman berbentuk lingkaran memiliki ukuran diameter 40 m. Jika Arzaq berlari mengelilingi taman tersebut sebanyak 3 kali, maka panjang lintasan yang telah dilalui Arzaq adalah . . . . . . 
a.  376,8 m
b.  300 m
c.  200 m
d.  188,4 m

19.  Sebuah lingkaran mempunyai luas 1.256 cm^2. Maka panjang diameter lingkaran tersebut adalah . . . . . . .  
a.  20
b.  28
c.  36
d.  40

20.  Jari-jari sebuah roda 28 cm. Jika roda tersebut berputar sebanyak 300 kali, maka panjang lintasannya adalah . . . . . . 
a.  176 m
b.  352 m
c.  528 m
d.  704 m

21.  Diketahui sebuah taman yang berbentuk lingkaran. Sepertiga dari luas taman akan ditanami bunga. Jika jari-jari taman tersebut 42 m, maka luas taman yang ditanami bunga adalah . . . . . 
a.  1.488 m2
b.  1.848 m2
c.  2.772 m2
d.  5.544 m2

22.  Sebuah ban motor memiliki panjang jari-jari 25 cm. Ketika motor tersebut berjalan, ban motor tersebut berputar sebanyak 150 kali. Jarak yang ditempuh motor tersebut adalah . . . . . . 
a.  157 m
b.  160,5 m
c.  235,5 m
d.  314 m

23.  Sebuah taman berbentuk lingkaran berjari-jari 20 meter akan ditanami rumput. Harga rumput Rp 6.000,00/m2. Total biaya yang dibutuhkan untuk menanam rumput pada seluruh bagian taman adalah . . . . .
a.  Rp 3.567.000,00
b.  Rp 5.367.000,00
c.  Rp 6.537.000,00
d.  Rp 7.536.000,00

24.  Sebuah kolam renang berbentuk lingkaran dengan diameter 50 m. Kolam tersebut dikelilingi jalan setapak selebar 4 m. Luas jalan setapak tersebut adalah . . . .
a.  7.850 m2
b.  2.289,06 m2
c.  1.962,5 m2
d.  326,56 m2

25.  Di depan rumah Shindy terdapat kolam ikan berbentuk lingkaran dengan panjang diameter 7 m. Keliling dan luas kolam ikan tersebut adalah . . . .
a.  21,98 m dan 38,5 m2
b.  21,98 m dan 157 m2
c.  43,96 m dan 38,5 m2
d.  43,96 m dan 157 m2


Demikian Latihan Soal Matematika UAS/ PAS Ganjil Kelas VI (Enam)  SD/ MI Tahun 2020/ 2021. Semoga latihan soal ini bisa menambah referensi dalam belajar menghadapi UAS/ PAS Ganjil mendatang. Oya bbagi teman- teman yang membutuhkan soal secara offline, silahkan klik tautan berikut ini,


Semoga Bermanfaat.
Latihan Soal UAS/ PAS Matematika Kelas 5  SD/ MI Semester 1 (Ganjil) Tahun 2020/ 2021 Plus Pembahasan

Latihan Soal UAS/ PAS Matematika Kelas 5 SD/ MI Semester 1 (Ganjil) Tahun 2020/ 2021 Plus Pembahasan

Hai Sahabat ahzaa, Kita lanjutkan lagi ya latihan soal- soal SD/ MI nya. Pada post kali ini kita akan berlatih soal untuk menghadapi UAS/ PAS Semester Ganjil mapel Matematika Kelas V (Lima) SD/ MI tahun 2020/ 2021. Soal Matematika kelas V SD/ MI saya sesuaikan dengan materi Matematika semester satu kelas V SD/ MI Kurikulum 2013 yang meliputi penjumlahan dan pengurangan pecahan dengan penyebut yang berbeda, Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perkalian dan pembagian pecahan dan desimal, perbandingan dua besaran yang berbeda, dan skala.   

Ada 25 butir soal yang bisa dikerjakan sebagai bahan latihan untuk menghadapi UAS/ PAS ganjil mendatang. Setiap soal sudah saya lengkapi dengan jawabannya, dan untuk pembahasannya bisa klik melalui tautan yang saya sertakan pada bagian soal latihan.




Nah,, langsung saja, berikut soal latihannya,

==========================================================================================

Latihan Soal UAS/ PAS GANJIL SD/ MI

Kelas    : V (Lima) 

Mapel : Matematika



=========================================================
1. Nilai yang paling sederhana dari  adalah ....












2. Hasil pembagian yang paling sederhana dari  adalah ....












3. Hasil perkalian dari  adalah ....



4. Hasil dari 19,7-10,9+8,6= . . . . . . . . . . . .
a.  16,8
b.  17
c.  17,2
d.  17,4



5.  
a. 73 %
b. 85 %
c. 95 %
d. 99 %



6. Hasil dari  

7. Nina memiliki 1 buah semangka, 2/8 bagian diberikan Naufal dan 1/4 bagian diberikan Arsyad. Sisa semangka Nina adalah . . . .
a.  1/8
b.  1/4
c.  1/3
d.  1/2
8.  Bentuk desimal dari  adalah ....
a.  3,0
b.  3,2
c.  3,4
d.  3,6

9.   2,9×1,8= . . . . . . . . .
a.  4,70
b.  5,22
c.  1,61
d.  1,70

10. Ibu membuat 6 1/2  kg puding. Puding tersebut dimasukkan cup dengan ukuran 1/4 . Jumlah cup yang dibutuhkan ibu adalah . . . . . . . . 
a.  22 cup
b.  24 cup
c.  26 cup
d.  28 cup

11. Una membeli 25 bungkus gula pasir. Setiap bungkus beratnya 2/4 kg. Total gula pasir yang dibeli Una adalah . . . . . . . .              
a.  12,5 kg
b.  20 kg
c.  22,5 kg
d.  25 kg
12.  Bentuk desimal dari  adalah . . . . . . . . 
a.  2,4
b.  2,6
c.  2,8
d.  3,0

13. Ayah membeli kabel sepanjang 114/12  meter. Kemudian ayah membeli lagi 39/6  meter. Total kabel yang dimiliki ayah sekarang adalah . . . . 
a.  14 meter
b.  15 meter
c.  16 meter
d.  17 meter


14.  Umur Riqza 15 tahun, umur nenek Riqza 60 tahun. Perbandingan umur Riqza dengan umur neneknya adalah . . . . . . . . 
a.  1 : 2
b.  2 : 3
c.  3 : 4
d.  1 : 4

15.  Harga 1 lusin pensil adalah Rp 18.000,00. Jika Arzaq membeli 8 buah pensil, maka uang yang harus dibayar Arsyad adalah . . . . . . . . 
a.  Rp 8.000,00
b.  Rp 10.000,00
c.  Rp 12.000,00
d.  Rp 14.000,00



16.  Sebuah mobil dalam Misal menghabiskan 2 liter. Apabila mobil menempuh jarak 99 km, maka bensin yang dibutuhkan adalah . . . . . . liter
a.  9
b.  11
c.  13
d.  15

17.  Di sebuah keranjang terdapat buah manggis dan salak dengan jumlah 140 buah. Perbandingan banyak buah manggis dan salak adalah 3 : 4. Banyak buah manggis dalam keranjang tersebut adalah . . . . . . . . buah
a.  60
b.  65
c.  70
d.  75

18.  Ayah Budi mempunyai peternakan kambing, sapi dan kerbau. Perbandingan banyak kambing dan sapi adalah 7 : 6. Sedangkan perbandingan sapi dan kerbau  3 : 2. Jika banyak sapi ada 72 ekor maka banyak kerbau ada . . . . . . . . .  ekor
a.  36
b.  48
c.  60
d.  84



19.  Perbandingan banyak siswa laki-laki dan perempuan yang mengikuti ekstrakurikuler bela diri adalah 5 : 4. Selisih banyak siswa laki-laki dan perempuan 6 orang. Jumlah seluruh siswa yang mengikuti ekstrakurikuler tersebut adalah . . . . . . . 
a.  36
b.  42
c.  48
d.  54

20.  Ayah memiliki uang sejumlah Rp 550.000,00. Uang tersebut akan diberikan kepada Arsyad dan Naufal dengan perbandingan 5 : 6. Jumlah uang yang diterima masing-masing Arsyad dan Naufal secara berurutan adalah . . . . . .
a.  Rp 250.000,00 dan Rp 300.000,00
b.  Rp 220.000,00 dan Rp 330.000,00
c.  Rp 260.000,00 dan Rp 290.000,00
d.  Rp 200.000,00 dan Rp 350.000,00



21.  Sebuah taman berbentuk persegi panjang dengan ukuran 600 m ×250 m. Taman tersebut digambar dalam denah dengan skala 1 : 5000. Ukuran taman pada denah adalah . . . . . 
a.  8 cm×6 cm
b.  9 cm×6 cm
c.  12 cm×5 cm
d.  6 cm×5 cm

22.  Jarak kota A dan kota B pada peta adalah 8 cm. Jika diketahui skala pada peta tersebut adalah 1 : 700.000. Maka jarak sebenarnya kota A dan kota B adalah . . . 
a.  60 km
b.  56 km
c.  49 km
d.  42 km



23.  Ketinggian sebuah menara adalah 63 m. Jika ketinggian menara pada denah adalah 7 cm, maka skala yang digunakan pada denah tersebut adalah . . . . . 
a.  1 : 900
b.  1 : 800
c.  1 : 700
d.  1 : 600

24.  Jarak kota Semarang dengan kota Bangkalan sekitar 345 km. Pada peta, jarak kedua kota tersebut adalah 15 cm. Skala pada peta tersebut adalah . . . . . . 
a.  1 : 2.000.000
b.  1 : 2.100.000
c.  1 : 2.200.000
d.  1 : 2.300.000

25.  Luas sebuah masjid adalah 7.680 cm^2. Masjid tersebut digambar pada denah dengan skala 1 : 6.400.000. Luas masjid pada denah adalah . . . . . . . 
a.  10 cm
b.  11 cm
c.  12 cm
d.  13 cm



=========================================================
Demikian Latihan Soal Matematika UAS/ PAS Ganjil Kelas V SD/ MI Tahun 2020/ 2021 Plus Pembahasan. Semoga latihan ini bisa dipergunakan untuk melatih kemampuan matematika SD/ MI khususnya dalam mengadapi UAS/ PAS mendatang.

Oya bagi teman- teman yang membutuhkan soal plus pembahasannya, bisa klik pada tautan link berikut ini,

Semoga Bermanfaat.
Latihan Soal UAS/ PAS Matematika Kelas 4 SD/ MI Semester 1 (Ganjil) Tahun 2020/ 2021 Plus Pembahasan

Latihan Soal UAS/ PAS Matematika Kelas 4 SD/ MI Semester 1 (Ganjil) Tahun 2020/ 2021 Plus Pembahasan

Hai Sahabat ahzaa, pada post kali ini kita akan berlatih soal untuk menghadapi UAS/ PAS Semester Ganjil mapel Matematika Kelas IV (Empat) SD/ MI tahun 2020/ 2021. Soal Matematika kelas IV SD/ MI saya sesuaikan dengan materi Matematika semester satu kelas IV SD/ MI Kurikulum 2013 yang meliputi Pecahan, KPK dan FPB, dan aproksimasi.

Ada 25 butir soal yang bisa dikerjakan sebagai bahan latihan untuk menghadapi UAS/ PAS ganjil mendatang. Setiap soal sudah saya lengkapi dengan jawabannya, dan untuk pembahasannya bisa klik melalui tautan yang saya sertakan pada bagian soal latihan.



Nah,, langsung saja, berikut soal latihannya,

==========================================================================================

Latihan Soal UAS/ PAS GANJIL SD/ MI

Kelas    : IV (Empat) 

Mapel : Matematika



=========================================================
1. Nilai  S dari  adalah ....













2. Nilai n dari  adalah ....













3. Hasil dari  adalah ....













4. Urutan pecahan berikut dari yang terbesar  adalah ....













5. Naufal mempunyai kue brownis 3/8 bagian. Diberi Ibu 1/2 bagian. Kemudian diberikan adik 1/4 bagian. Sisa kue brownis yang dimiliki Naufal ada ... bagian.













6. Selisih dari  adalah ....













7.  Jika bilangan 1945 dibulatkan ke ratusan terdekat adalah ....
a. 1800
b. 1900
c. 1950
d. 2000



8.  Pecahan paling sederhana dari 36/45 adalah ....














9. Bentuk persen dari 11/20 adalah ....
a. 55%
b. 60%
c. 65%
d. 70%



10. Pecahan sederhana yang senilai untuk 64% adalah ....













11. Pembulatan ke satuan terdekat dari 7,5 kg adalah ....
a.   6
b.   7
c.   8
d.   9



12. Taksiran yang baik untuk 27×16 adalah ....
a.  300
b.  400
c.  500
d.  600



13. Hasil pembulatan ke puluhan terdekat dari 1568:32 adalah . . . . . . . 
a.  40
b.  50
c.  60
d.  70



14.  Taksiran terbaik dari 3.230+6275 adalah . . . . . . . . 
a.  9.300
b.  9.400
c.  9.500
d.  9.600

15.  Alea membeli 3 cokelat, tiap cokelat harganya 875 rupiah. Taksiran harga 3 cokelat tersebut dalam ratusan rupiah adalah . . . . . . . .
a.  Rp 2.300,00
b.  Rp 2.400,00
c.  Rp 2.500,00
d.  Rp 2.600,00

16. Ibu berbelanja sebanyak 12 kg gandum, 15 kg beras, 17 kg telur dan 11 kg gula. Berat belanjaan ibu kira-kira .... kg
a.  40
b.  50
c.  60
d.  70

17. Bilangan kelipatan 3 yang lebih dari 10 dan kurang dari 30 adalah . . . . . . 
a.  12,15,18,21,24,27,30
b.  12,15,18,21,24,27
c.  15,18,21,24,27,30
d.  12,15,18,21,24

18. Faktor dari 28 adalah . . . . . 
a.  1, 2, 4, 7, 14, 28
b.  1, 2, 4, 7
c.  2, 4, 7, 14
d.  2, 4, 7



19. Faktorisasi prima dari 48 adalah ....












20. Faktor persekutuan dari 54 dan 72 adalah . . . . . 
a.  1, 2, 3, 4, 9
b.  2, 3, 4, 9
c.  3, 4, 9, 18
d.  1, 2, 3, 6, 9, 18

21. Kelipatan persekutuan dari 6 dan 9 yang kurang dari 60 adalah . . . .
a.  12, 36, 48
b.  18, 32, 45
c.  12, 32, 54
d.  18, 36, 54

22. FPB dari 24 dan 36 adalah . . . . . .
a.  6
b.  8
c.  12
d.  15

23. KPK dari 72 dan 56 adalah . . . . . .
a.  576
b.  504
c.  432
d.  360

24. KPK dan FPB dari 32, 48 dan 72 adalah . . . . . .
a.  672 dan 18 
b.  224 dan 12 
c.  416 dan 6 
d.  1.248 dan 2 

25. Raffa berenang setiap 4 hari sekali sedangkan Hanum berenang setiap 5 hari sekali. Jika mereka berenang bersama-sama pada hari minggu, maka mereka akan berenang bersama-sama lagi pada hari . . . . .
a.  Rabu
b.  Kamis
c.  Jumat
d.  Sabtu


==========================================================================================
Demikian latihan soal UAS/ PAS Matematika Semester ganjil kelas IV SD/ MI. Semoga latihan soal diatas memberikan manfaat bagi sahabat Ahzaa semuanya. Oya, bagi teman- teman yang membutuhkan soal dan pembahasan  diatas, bisa klik pada tautan di bawah ini untuk mengunduhnya,


Semoga Bermanfaat

Formulir Kontak