4/15/2021

Latihan Soal Penilaian Akhir Tahun (PAT)/ Ulangan Kenaikan Kelas (UKK) IPA Kelas 7 SMP/ MTs Tahun 2020 - 2021

Halo sahabat Ahzaa, Selamat datang kembali di AhzaaNet. pada kesempatan kali ini saya akan lanjutkan berbagi soal latihan untuk  menghadapi penilaian akhir tahun (PAT) atau ulangan kenaikan kelas (UKK), yaitu dalam latihan soal  PAT / UKK IPA kelas 7 SMP/ MTs tahun 2020 - 2021. Latihan soal ini merupakan latihan soal dari materi IPA kelas 7 SMP/ MTs semester 2 yang mencakup :
  • Sistem Organisasi Kehidupan
  • Interaksi makhluk Hidup dengan Lingkungan
  • Pencemaran Lingkungan
  • Pemanasan Global
  • Lapisan Bumi
  • Tata Surya
Latihan soal terdiri dari 35 butir soal pilihan ganda lengkap dengan kunci jawaban dalam bentuk spoiler untuk memudahkan dalam belajar. 


Baik, langsung saja yaa berikut latihan soalnya. Semoga Bermanfaat.

=========================================================================================
Latihan Soal Penilaian Akhir Tahun (PAT)/ Ulangan Kenaikan Kelas (UKK) IPA 
Kelas 7 SMP/ MTs 
Tahun 2020 - 2021

=========================================================================================
1. Di bawah ini pernyataan yang benar berakitan dengan sel adalah ....
A. Sel hanya dimiliki oleh hewan dan manusia
B. sel adalah sejenis makhluk hidup
C. sel merupakan unit terkecil dari makhluk hidup
D. sel adalah bagian terkecil dari makhluk hidup maupun makhluk yang tak hidup



2. Perhatikan fungsi- fungsi bagian sel berikut ini,
(1) penghantar rangsang antar sel tumbuhan
(2) pelindung sel agar isi sel tidak keluar meninggalkan sel
(3) mengatur keluar masuknya sel
(4) pelindung bagian sel di dalamnya
(5) menjadi tempat beberapa reaksi seperti reaksi oksidasi dalam respirasi

Fungsi membran plasma ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (4)
C. (2) dan (5)
D. (3) dan (4)



3.  Di bawah ini urutan tingkatan organisasi kehidupan dari yang terkecil adalah ....
A. organisme - jaringan - sel- sistem organ - organ
B. sel- jaringan - organ- sistem organ- organisme
C. jaringan - sel- organ - organisme - sistem - organ
D. sel - organ - sistem organ - organisme - jaringan



4. Perhatikan deskripsi jaringan berikut ini
(1) Jaringan ini merupakan jaringan yang melapisi permukaan organ seperti permukaan kulit
(2) Jaringan ini berfungsi untuk melindungi bagian dalam dari organ yang dilapisinya
(3) Jaringan ini berfungsi untuk absorpsi, sekresi, ekskresi, transportasi, proteksi dan untuk penerima rangsang

Jaringan pada tubuh manusia dan hewan yang dijelaskan melalui beberapa poin diatas adalah ....
A. jaringan pengikat
B. jaringan epitel
C. jaringan saraf
D. jaringan penyokong



5. Organ yang berfungsi untuk memompa darah ke seluruh tubuh adalah ....
A. paru- paru
B. jantung
C. lambung
D. ginjal



6. Tempat terjadinya peristiwa fotosintesis pada tumbuhan adalah ....
A. akar
B. daun
C. batang
D. bunga



7. Perhatikan contoh - contoh berikut ini,
(1) manusia
(2) air
(3) tanah
(4) jasad renik
(5) udara

Contoh - contoh komponen biotik ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (4)
C. (1) dan (4)
D. (2) dan (5)



8. Pernyataan yang tidak benar berkaitan dengan kategori produsen dalam lingkungan biotik adalah ....
A. produsen adalah makhluk hidup yang menghasilkan makanan sendiri
B. kelompok produsen ditempati oleh tumbuhan yang berklorofil
C. kelompok produsen selain menghasilkan makanan sendiri tetapi juga memanfaatkan hasil dari kelompok lainnya
D. kelompok produsen menghasilkan makanan sendiri melalui fotosintesis



9. Bakteri dan jamur adalah contoh golongan organisme biotik yang termasuk dalam golongan  kelompok ....
A. produsen
B. konsumen
C. pengurai
D. produsen dan konsumen



10. Unit kehidupan yang di dalamnya terdapat hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkungannya disebut ....
A. habitat
B. komunitas
C. lingkungan 
D. ekosistem



11. Bentuk interaksi antara ikan remora dengan ikan hiu merupakan contoh hubungan  ....
A. simbiosis mutualisme
B. simbiosis komensalisme
C. simbiosis parasitisme
D. netral



12. Berikut ini yang termasuk contoh hubungan simbiosis mutualisme adalah ....
A. pohon anggrek dengan inangnya
B. tali putri dengan tumbuhan beluntas
C. cacing dengan belalang di sawah
D. kupu- kupu dengan bunga sepatu



13. Zat atau bahan yang dapat menyebabkan pencemaran disebut dengan polutan yang mana harus memenuhi syarat berikut ini, kecuali ....
A. jumlahnya melebihi jumlah normal
B. berada pada tempat yang tidak tepat
C. keberadaannya bisa dianggap tidak merusak
D. berada pada waktu yang tidak tepat



14. Salah satu dampak pencemaran karbondioksida bagi kehidupan manusia adalah ....
A. menghalangi saluran pernafasan
B. mengganggu penyerapan oksigen dalam darah
C. menghentikan denyut jantung
D. menyebabkan penyakit asma



15. Keberadaan lapisan ozon bagi kehidupan makhluk hidup di bumi adalah ....
A. menyerap panas sinar matahari
B. menahan radiasi sinar ultraviolet
C. membalikkan radiasi sinar matahari
D. meneruskan sinar ultraviolet ke bumi



16. Dampak negatif yang ditimbulkan oleh pemakaian pestisida secara terus menerus adalah ....
A. menurunnya tingkat populasi hama
B. resistensi hama terhadap pestisida
C. meningkatnya hasil panen
D. terkendalinya populasi hama tanaman



17. Penggunaan gas CFC pada AC dan kulkas akan memberikan pengaruh negatif terhadap lingkungan yaitu ....
A. meluasnya lubang ozon di stratosfer
B. pencemaran udara disekitar pengguna alat tersebut
C. kerusakan alam akibat limbah yang ditimbulkan
D. terjadi efek rumah kaca



18. Berikut ini adalah jenis gas yang dianggap sebagai penyebab terbesar terjadinya efek rumah kaca, kecuali ....
A. Metana
B. Oksigen
C. Nitrogen Oksida
D. Karbondioksida



19. Proses efek rumah kaca terjadi karena kalor terperangkap di bumi sehingga berakibat ....
A. peningkatan suhu rata- rata bumi
B. peningkatan kelembaban udara
C. penurunan kelembaban udara
D. penurunan suhu rata- rata bumi




20. Salah satu akibat dari efek rumah kaca adalah ....
A. peningkatan suhu bumi yang mengakibatkan perubahan iklim yang ekstrim
B. mematikan seluruh makhluk hidup secara langsung
C. meningkatnya kadar gas Metana di udara
D. penurunan kadar oksigen di udara



21. Berikut ini adalah aktivitas manusia yang dapat meningkatkan konsentrasi gas rumah kaca, kecuali ....
A. penggunaan energi bahan bakar fosil
B. sampah yang meningkat setiap hari
C. kerusakan hutan yang parah
D. mengutamakan penggunaan kendaraan umum dibandingkan kendaraan pribadi



22. Banjir Rob yang tidak pernah surut banyak terjadi akhir- akhir ini. Hal ini merupakan salah satu efek pemanasan global yang disebabkan oleh ....
A. naiknya permukaan air laut
B. naiknya permukaan tanah
C. perubahan musim 
D. turunnya curah hujan



23. Salah satu cara untuk menanggulangi efek rumah kaca adalah ....
A. penggunaan energi bahan bakar fosil yang tinggi
B. pembakaran hutan saat membuka lahan pertanian 
C. reboisasi
D. penebangan hutan sebesar- besarnya



24. Salah satu usaha pemerintah dalam menanggulangi pemanasan global adalah ....
A. program keluarga sehat
B. program penanaman sejuta pohon
C. pelepasan tukik di pantai
D. program pra-kerja



25. Perhatikan sifat - sifat berikut ini,
(1) tidak berwarna, tidak berbau dan tidak dapat dirasakan
(2) bersifat kaku
(3) transparan terhadap beberapa bentuk radiasi
(4) memiliki berat sehingga menimbulkan tekanan

Sifat- sifat atmosfer ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1), (2), (3) 
B. (1), (2), (4)
C. (1), (3), (4)
D. (2), (3), (4)



26. Urutan lapisan atmosfer dari permukaan bumi keluar adalah ....
A. troposfer - stratosfer - mesosfer - termosfer
B. troposfer - mesosfer - stratosfer - termosfer
C. troposfer - termosfer - mesosfer - stratosfer 
D. stratosfer - troposfer - mesosfer - termosfer



27. Perhatikan ciri- ciri lapisan berikut ini,
(1) memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap kehidupan di bumi
(2) temperatur relatif tidak konstan
(3) ketebalan dan ketinggian lapisan berbeda- beda di setiap bagian bumi
(4) terletak pada ketinggian 0 - 16 km

Ciri- ciri lapisan diatas merupakan ciri- ciri dari lapisan ....
A. termosfer
B. mesosfer
C. stratosfer
D. troposfer



28. Berikut ini yang bukan merupakan manfaat atmosfer bagi kehidupan di muka bumi adalah ....
A. memantulkan kembali sinar ultraviolet yang dipancarkan matahari
B. melindungi bumi dari benturan benda- benda langit atau meteor yang hancur
C. sebaga pemantul gelombang radio dalam proses telekomunikasi
D. sebagai sumber karbondioksida



29. Terbentuknya busur gunung api akibat pola gerakan lempeng Indo- Australia dan lempeng eurasia berdampak terhadap banyaknya fenomena alam di Indonesia yaitu ....
A. sumber daya alam yang melimpah
B. sering terjadinya gempa dan gunung meletus
C. sering terjadi tsunami
D. iklim di Indonesia yang berubah- ubah



30. Salah satu ciri terjadinya Tsunami adalah ....
A. gelombang laut yang tinggi
B. surutnya air laut secara signifikan setelah gempa
C. angin dan badai yang besar
D. cuaca gelap dan petir menyambar



31. Pusat tata surya yeng berupa bola gas yang bercahaya adalah ....
A. planet
B. meteorid
C. matahari
D. bulan



32. Berikut ini yang bukan termasuk peristiwa sebagai akibat dari rotasi bumi adalah ....
A. terjadinya siang malam
B. terjadinya pasang surut air laut
C. gerak semu harian benda- benda langit
D. perbedaan waktu



33. Salah satu akibat dari revolusi bumi adalah ....
A. gerak semu matahari
B. perubahan lamanya siang dan malam
C. pergantian musim
D. semua jawaban benar



34. Waktu yang diperlukan bumi untuk mengelilingi matahari adalah ....
A. 24 jam
B. 90 hari
C. 365 hari
D. 1000 hari



35. Gerhana matahari terjadi apabila ....
A. posisi bumi, bulan dan matahari berada di satu garis lurus
B. posisi bulan, bumi dan matahari berada di satu garis lurus
C. posisi matahari, bumi dan bulan berada di satu garis lurus
D. posisi bumi, matahari dan bulan berada di satu garis lurus


No comments:

Post a Comment