Halaman 2 - Latihan Soal Prakarya Kelas 8 SMP/ MTs Semester 1 Bab 4,Pengolahan Bahan Pangan Serealia, Umbi, dan Kacang-kacangan Menjadi Makanan atau Minuman

Lanjutan untuk soal nomor 21 - 40 dari Latihan Soal Prakarya Kelas 8 SMP/ MTs Semester 1 Bab 4,Pengolahan Bahan Pangan Serealia, Umbi, dan Kacang-kacangan Menjadi Makanan atau Minuman

==========================================================================================


21. Di bawah ini yang merupakan ciri- ciri dari kacang tanah adalah ....
A. merupakan tanaman perdu dan berdaun kecil serta tergolong dalam famili Fabaceae
B. biasa ditanam di lahan kering dan lahan sawah sesudah selesai panen
C. diperbanyak dengan biji dan dapat dipanen pada umur 90 - 95 hari
D. semua jawaban benar



22. Berikut ini yang bukan merupakan manfaat kandungan pada kacang tanah adalah ....
A. menaikkan kadar gula darah
B. menjaga sirkulasi darah ke otak
C. sumber antioksidan dan mencegah penyakit kanker
D. menyediakan banyak energi



23. Budidaya kacang hijau dilakukan dengan ....
A. tunas
B. biji
C. cangkok
D. stek



24. Kacang hijau merupakan tanaman semusim dengan masa panen antara ....
A. 90 - 95 hari
B. 80 - 90 hari
C. 55 - 65 hari
D. 30 - 35 hari



25. Kacang hijau mengandung kalsium, fosfor, zat besi, dan vitamin B kompleks yang terutama bermanfaat untuk ....
A. penderita kurang darah
B. obat beri- beri, demam, nifas dan pelancar air seni
C. menurunkan berat badan
D. mengurangi kadar kolesterol



26. Serat yang tinggi dan kandungan rendah lemak baik dikonsumsi oleh orang yang ingin ....
A. menaikkan berat badan
B. menurunkan berat badan
C. mencegah penyakit jantung dan stroke
D. jawaban B dan C benar



27. Kandungan mineral seperti kalsium dan fosfor bermanfaat bagi kesehatan ....
A. tulang dan gigi
B. mata
C. kulit
D. jantung



28. Kedelai membantu dalam membangun sel tubuh karena memiliki kandungan ....
A. magnesium
B. protein nabati
C. asam omega 3
D. lemak



29. Kedelai mengandung minyak tumbuh- tumbuhan nonkolesterol tinggi yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan ....
A. jantung
B. mata
C. kulit
D. tulang



30. Lesitin pada kedelai bermanfaat untuk ....
A. menjaga kolesterol tubuh
B. menjaga metabolisme tubuh
C. membantu metabolisme lemak
D. semua jawaban benar



31. Kandungan senyawa isoflavon dan serat pangan dalam kedelai dapat membantu dalam ....
A. memperbaiki resistensi insulin
B. menjaga kestabilan gula darah
C. mencegah keropos tulang
D. semua jawaban benar



32. Kedelai juga bermanfaat untuk kesehatan kulit seperti membuat kulit berkilau dan menunda penuaan dini karena mengandung ....
A. vitamin A 
B. vitamin E dan B kompleks
C. vitamin C
D. vitamin D



33. Berikut ini yang bukan termasuk jenis ubi jalar yang populer dibudidayakan di Indonesia adalah ....
A. ubi jalar berwarna putih kecokelatan
B. ubi jalar berwarna merah
C. ubi jalar berwarna hitam
D. ubi jalar berwarna ungu



34. Pernyataan yang benar tentang ubi jalar adalah ....
A. dibudidayakan di daerah tropis yang panas dan lembab
B. dimanfaatkan pada bagian akarnya
C. memiliki kandungan gizi karbohidrat kompleks yang tinggi
D. semua jawaban benar



35. Berikut ini yang bukan merupkaan manfaat dari umbi singkong adalah ....
A. melancarkan pencernaan 
B. sebagai obat luka bernanah dan terbakar
C. menaikkan kadar gula darah
D. sebagai obat panas dalam



36. Kandungan serat yang tidak larut dalam air pada singkong bermanfaat untuk ....
A. obat panas dalam
B. melancarkan pencernaan
C. mengobati luka
D. obat maag 



37. Kandungan vitamin C yang cukup baik pada talas bermanfaat untuk ....
A. menjaga imunitas tubuh
B. mempercepat kinerja jantung
C. menaikkan kadar gula
D. menjaga kesehatan mata



38. Kandungan beta karoten pada talas berguna untuk ....
A. menjaga kesehatan mata
B. menjaga kesehatan kulit
C. meningkatkan fertilitas
D. semua jawaban benar



39. Berikut ini yang bukan pernyataan benar tentang kentang adalah ....
A. kentang cocok ditanam di daerah dataran tinggi dan daerah beriklim tropis
B. kentang banyak dimanfaatkan sebagai makanan alternatif untuk program diet
C. kentang memiliki kandungan gizi yang lebih rendah dibanding nasi
D. kentang memiliki banyak kandungan yaitu potasium, vitamin C, karbohidrat kompleks dan fiber 



40. Di bawah ini adalah manfaat dari kentang untuk kesehatan, kecuali ....
A. memelihara kesehatan sistem pencernaan karena serat yang cukup tinggi
B. melawan penyakit seperti penyakit jantung, gangguan saraf, tumor, dan mengurangi resiko kanker prostat dan rahim
C. menaikkan kadar kolesterol
D. memelihara kesehatan kulit wajah 


Lanjutan untuk soal nomor 41 - 55 di halaman 3 >>>> Halaman 3

4 comments: