2/25/2022

Latihan Soal UTS PTS Genap IPA Kelas 8 SMP/ MTs Tahun 2021/ 2022

Halo sahabat Ahzaa, selamat datang lagi di blog AhzaaNet. Masih dengan seri soal latihan UTS PTS semester genap yaa, pada kali ini saya akan berbagi soal latihan UTS PTS mapel IPA kelas 8 SMP/ MTs semester 2 (genap) tahun 2021/ 2022. 

Materi soal disarikan dari buku paket IPA kurikulum 2013 edisi revisi yang mencakup tiga bab ,
  • Tekanan Zat dan Penyerapannya dalam Kehidupan Sehari- Hari
  • Sistem Pernapasan Manusia
  • Sistem Ekskresi Manusia
Latihan soal terdiri dari 30 butir soal pilihan ganda lengkap dengan kunci jawabannya. Untuk mempermudah belajar, kunci jawaban saya buat dalam bentuk spoiler (buka tutup) sehingga bisa juga untuk metode drill untuk mengajar bagi guru. 

Gambar oleh Arek Socha dari Pixabay


Latihan soal ini merupakan pengembangan dari materi soal yang sudah saya buat sebelumnya. Lebih lengkapnya akan latihan soal- soal dengan bab tersebut, teman- teman bisa membuka halaman latihan soal pada bab- bab diatas pada blog ini juga.

Baca Juga :
====================================================================================
Latihan Soal UTS PTS Genap IPA Kelas 8 SMP/ MTs Tahun 2021/ 2022

1. Kita akan mudah berjalan saat berjalan di tanah berlumpur dengan menggunakan sepatu boot maka kita akan sulit berjalan dengan menggunakan pijakan sepatu yang sempit. Dalam peristiwa tersebut dapat ditarik kesimpulan bahwa .... 
A. tekanan berbanding terbalik dengan gaya dan luas bidang sentuh
B. besar tekanan tidak berpengaruh terhadap besarnya gaya dan luas bidang
C. tekanan berbanding terbalik dengan gaya dan berbanding lurus dengan luas bidang sentuh
D. tekanan berbanding lurus dengan gaya dan berbanding terbalik dengan luas bidang sentuh



2. Di bawah ini yang bukan merupakan penerapan konsep tekanan pada kehidupan sehari- hari adalah ....
A. sirip ikan yang lebar memudahkannya untuk mendapatkan gaya dorong yang besar
B. pisau yang runcing memudahkan dalam memotong
C. pembuatan pola garis- garis pada ban mobil untuk  mencegah slip pada kendaraan
D. penggunaan sepatu dengan alas yang lebar pada daerah yang bersalju untuk memudahkan beraktivitas



3. Pada sistem pembuatan kapal laut agar kapal tersebut terapung, maka ....
A. gaya apung maksimum lebih besar daripada gaya berat
B. gaya apung maksimum lebih kecil daripada gaya berat
C. gaya apung maksimum sama dengan gaya berat
D. gaya apung maksimum tidak sama dengan gaya berat



4. Penerapan prinsip Hukum Pascal dalam kehidupan sehari- hari dapat ditemukan pada alat- alat berikut ini, kecuali ....
A. mesin hidrolik pengangkat mobil
B. rem mobil
C. alat hidrometer
D. mesin pengepres kapas (kempa) 



5. Apabila air dan minyak dimasukkan ke dalam bejana berhubungan, maka tinggi permukaan kedua zat tersebut tidak sama. Hal ini disebabkan ....
A. massa jenis kedua zat tersebut sama
B. kedua zat tersebut jenisnya berbeda
C. massa jenis kedua zat tersebut berbeda
D. gaya yang bekerja berbeda



6. Urutan jaringan yang dilalui air saat masuk ke akar adalah ....
A. epidermis - korteks - endodermis - perisikel - xilem
B. epidermis - korteks - perisikel - endodermis - xilem
C. epidermis - endodermis - korteks - perisikel - xilem
D. korteks - epidermis - endodermis - perisikel - xilem



7. Air dapat diangkut naik dari akar ke bagian tumbuhan lain yang lebih tinggi dan diedarkan ke seluruh tubuh tumbuhan karena adanya ....
A. daya edar
B. daya kapilaritas batang
C. daya serap batang
D. daya pompa 



8. Pada suatu pengukuran tekanan darah, terdapat angka 120/ 80, yang berarti ....
A. angka 120 menunjukkan tekanan sistol dan angka 80 menunjukkan tekanan diastol
B. angka 120 menunjukkan tekanan diastol dan angka 80 menunjukkan tekanan sistol
C. angka 120 menunjukkan tekanan darah atas dan 80 menunjukkan tekanan darah bawah
D. angka tersebut menunjukkan ketidaknormalan tekanan darah



9. Tekanan sistol pada tekanan darah berarti ....
A. tekanan saat bilik berkontraksi dan darah terdorong keluar dari bilik jantung melalui pembuluh arteri 
B. tekanan saat bilik relaksasi dan darah masuk menuju bilik jantung, tepat sebelum bilik-bilik ini berkontraksi lagi
C. tekanan saat bilik relaksasi keluar dari bilik jantung melalui pembuluh arteri   
D. tekanan saat bilik berkontraksi dan darah masuk menuju bilik jantung



10. Tekanan darah pada tubuh berlaku hukum pascal, artinya ....
A. tekanan darah yang berada pada bagian aorta, lebih tinggi daripada dengan tekanan yang ada pada arteri atau pembuluh nadi yang ada di lengan atas atau di bagian tubuh yang lainnya
B. tekanan darah yang berada pada bagian aorta, akan  sama dengan tekanan yang ada pada arteri atau pembuluh nadi yang ada di lengan atas atau di bagian tubuh yang lainnya
C. tekanan darah yang berada pada bagian aorta, lebih rendah tekanan yang ada pada arteri atau pembuluh nadi yang ada di lengan atas atau di bagian tubuh yang lainnya
D. tekanan darah yang berada pada bagian aorta, akan  sama dengan tekanan yang ada pada arteri namun lebih tinggi daripada yang terdapat pada pembuluh nadi yang ada di lengan atas atau di bagian tubuh yang lainnya



11. Tekanan gas pada proses pernafasan yaitu pertukaran antara O2 dengan CO2 terjadi secara difusi yaitu ....
A. proses perpindahan zat terlarut dari daerah yang memiliki konsentrasi dan tekanan parsial tinggi ke daerah yang memiliki konsentrasi dan tekanan parsial rendah
B. proses perpindahan zat terlarut dari daerah yang memiliki konsentrasi dan tekanan parsial rendah ke daerah yang memiliki konsentrasi dan tekanan parsial tinggi
C. proses perpindahan zat terlarut dari daerah yang memiliki konsentrasi dan tekanan parsial yang sama
D. kecenderungan adanya ikatan dari molekul- molekul yang tidak sejenis



12. Pertukaran gas-gas antara alveolus paru-paru dengan darah di dalam pembuluh kapiler paru-paru disebut ....
A. respirasi internal
B. respirasi eksternal
C. bernafas
D. respirasi



13. Pada proses respirasi eksternal darah dalam pembuluh kapiler ....
A. mengikat O2 dari alveolus dan melepaskan CO2 menuju alveolus
B. melepaskan O2 dan mengikat CO2
C. mengikat O2
D. melepaskan CO2



14. Di bawah ini yang termasuk dalam sistem pernafasan bagian atas adalah ....
A. hidung
B. laring dan trakea
C. hidung dan faring
D. trakea, bronkus, dan paru- paru



15. Pernyataan yang tepat tentang zona respirasi dalam sistem pernafasan adalah .... 
A. tersusun aats jaringan dalam paru- paru
B. berperan dalam pertukaran gas
C. zona respirasi meliputi hidung, faring, laring, trakea, bronkus, dan bronkiolus
D. pernyataan A dan B benar



16. Berikut ini yang merupakan fungsi dari rambut hidung adalah ....
A. perangkap benda asing yang masuk terhidup saat bernafas
B. menyaring partikel debu atau kotoran yang masuk bersama udara
C. menyamakan suhu udara yang terhidup dari luar dengan suhu tubuh
D. menghangatkan udara yang masuk ke paru- paru



17. Berikut adalah pernyataan yang tepat mengenai bronkus, kecuali ....
A. bronkus merupakan percabangan trakea
B. struktur bronkus hampir sama dengan trakea namun lebih sempit
C. bronkus tidak bercabang- cabang lagi dan memasuki paru- paru kanan dan paru- paru kiri
D. bentuk tulang rawan bronkus tidak teratur, tetapi berselang seling dengan otot polos



18. Pleura merupakan kantung tertutup yang membungkus paru- paru yang berisi cairan limfa. Adapun fungsi dari pleura adalah ....
A. melindungi paru-paru dari gesekan saat mengembang dan mengempis
B. melindungi paru- paru dari getaran
C. memberikan ruang bagi paru- paru untuk mengembang dan mengempis
D. melancarkan sirkulasi udara yang masuk ke paru- paru



19. Inspirasi merupakan salah satu mekanisme dalam bernafas langsung. Dalam proses tersebut ....
A. diafragma dan otot dada berkontraksi, volume rongga dada membesar, paru-paru mengembang, dan udara masuk ke paru-paru
B. diafragma dan otot dada berelaksasi, volume rongga dada kembali normal, paru-paru kembali normal, dan udara keluar dari paru-paru
C. diafragma dan otot dada berkontraksi, volume rongga dada mengecil, paru-paru mengecil, dan udara masuk ke paru-paru
D. diafragma dan otot dada berkontraksi, volume rongga dada kembali normal, paru-paru kembali normal, dan udara keluar dari paru-paru



20. Pada umumnya semakin bertambah umur seseorang maka frekuensi pernafasannya ....
A. semakin tinggi
B. semakin rendah
C. tidak stabil
D. tidak berpengaruh


Lanjutan soal nomor 21 sampai 30 >>>>> Halaman 2

1 comment: