Latihan Soal Persatuan dalam Keberagaman Agama : Materi Pendidikan Pancasila Kelas 7 SMP/ MTs semester 2 Bab 4 Keberagaman Bangsa Indonesia dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika - Ahzaa.Net

Latihan Soal Persatuan dalam Keberagaman Agama : Materi Pendidikan Pancasila Kelas 7 SMP/ MTs semester 2 Bab 4 Keberagaman Bangsa Indonesia dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika

Latihan Soal Persatuan dalam Keberagaman Agama : Materi Pendidikan Pancasila Kelas 7 SMP/ MTs semester 2 Bab 4 Keberagaman Bangsa Indonesia dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika
Hai sahabat AhzaaNet, kembali lagi yaa berlatih soal di blog pembelajaran kami. Pada kesempatan ini, masih kita pelajari tentang materi Pendidikan Pancasila kelas 7 SMP/ MTs semester 2 dalam bab 4 tentang Kebersamaan Bangsa Indonesia dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika. Adapun submateri yang dipelajari melalui latihan soal adalah tentang Persatuan dalam Keberagaman Beragama. 

Pendidikan Pancasila

Topik ini merupakan lanjutan dari materi pelajaran sebelumnya yang membahas tentang  Persatuan dalam Keberagaman Suku. Silahkan di cek pada post sebelumnya yaa...

Latihan soal tentang persatuan dalam keberagaman agama kelas 7 SMP semester 2 (genap) ini membahas keberagaman beragama. Lebih lanjut pendalamannya dapat teman- teman pelajari melalui latihan soal berikut ini, 

Latihan Soal Persatuan dalam Keberagaman Agama : Materi Pendidikan Pancasila Kelas 7 SMP/ MTs semester 2 Bab 4 Keberagaman Bangsa Indonesia dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika 

1. Pengertian agama menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Agama merupakan ajaran atau sistem yang mengatur tentang ....
a. tata keimanan dan peribadatan kepada Tuhan Yang Maha Esa 
b. tata kaidah yang ada kaitannya dengan pergaulan manusia dan manusia 
c. tata aturan hubungan antara manusia dengan lingkungannya 
d. semua jawaban benar 


2. Negara melindungi setiap warga negara dalam memeluk suatu agama dan menjalankan ibadahnya melalui aturan yang tercantum dalam UUD NRI Tahun 1945 pasal ....
a. 29 ayat (1) dan (2) 
b. 27 ayat (1) 
c. 28 ayat (1) dan (2) 
d. 30 ayat (1), (2) dan (3)  


3. Perhatikan hal- hal berikut ini, 
(1) asal usul dan tujuan kehidupan 
(2) moralitas 
(3) ide atau pemikiran kritis 
(4) praktik atau ritual ibadah 
(5) konsep tentang dunia dan akhirat 

Hal yang bukan termasuk  tata aturan yang terdapat dalam agama ditunjukkan oleh nomor  ....
a. 1 
b. 2
c. 3
d. 4 


4. Agama dapat dianggap sebagai sistem sosial yang membentuk komunitas berdasarkan kepercayaan bersama dan nilai- nilai moral. Dalam hal ini, agama banyak melibatkan berbagai praktik ritual Praktik ritual yang dimaksud adalah ....
a. penerapan prinsip- prinsip moral di kehidupan  
b. doa 
c. pengabdian kepada kekuatan yang lebih tinggi 
d. semua jawaban benar 


5. Agama memberikan peran yang penting dalam kehidupan manusia di dunia terlepas dari definisinya yang berbeda- beda diantara budaya dan tradisi. Dalam hal ini, agama berfungsi .... (jawaban bisa lebih dari satu)
a. membantu manusia dalam memahami dunia 
b. membantu manusia untuk mengatasi tantangan yang dihadapi dalam hidup 
c. menggolong- golongkan manusia ke dalam kelompok tertentu 
d. memisahkan antara kepentingan dunia dan akhirat 


6. Bukti bahwa keberagaman agama di Indonesia sangat dihormati oleh negara adalah ....
a. setiap orang berhak memeluk agama sesuai dengan agama resmi yang diakui oleh negara 
b. aliran kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dibatasi 
c. kelompok agama tertentu mendapatkan prioritas yang lebih daripada yang lain 
d. sulitnya mencari tempat ibadah 


7. Keharmonisan dalam kehidupan bermasyarakat di Indonesia dapat terwujud dengan cara mengedepankan sikap ....
a. memisahkan kelompok agama tertentu
b. toleransi antarpemeluk agama 
c. membeda- bedakan dalam keberagaman beragama 
d. membandingkan ajaran agama sendiri dengan agama lainnya 


8. Umat Hindu merayakan kemenangan kebaikan melawan kejahatan melalui hari Raya ....
a. Nyepi 
b. Kuningan 
c. Galungan 
d. Saraswati 


9. Hari Raya Nyepi bagi umat Hindu Bali selain sebagai penanda tahun baru Saka, juga memberikan makna untuk ....
a. instropeksi dan pembaruan diri 
b. kemenangan kebaikan melawan kejahatan 
c. memelihara ilmu pengetahuan 
d. merayakan panen 


10. Hari Raya umat Kristen untuk memperingati kelahiran Yesus Kristus adalah ....
a. Paskah 
b. Natal 
c. Jumat Agung 
d. Pentakosta 


11. Umat Buddha memperingati tiga peristiwa penting dalam kehidupan Buddha Gautama melalui hari raya ....
a. Asadha 
b. Waisak 
c. Magha Puja 
d. Bodhi 


12. Umat Khonghucu merayakan pergantian tahun baru dengan hari raya ....
a. Cheng Beng 
b. Cap Go Meh 
c. Imlek 
d. Chuxi 


13. Kitab Tripitaka merupakan kitab suci umat ....
a. Buddha 
b. Hindu 
c. Khonghucu 
d. Katolik 


14. Umat Khonghucu memiliki pedoman tentang  kehidupan, etika, sejarah, dan filsafat yang terdapat dalam kitab suci ....
a. Xiao Jing
b. Si Shu 
c. Wu Jing 
d. semua jawaban benar 


15. Pemerintah mengakui dan menjamin kebebasan ibadah bagi para penghayat kepercayaan. Pernyataan yang tepat tentang penghayat kepercayaan adalah ....
a. penghayat kepercayaan merupakan individu atau kelompok yang menganut aliran kebatinan, kejiwaan, atau tradisi leluhur yang berkeyakinan pada Tuhan Yang Maha Esa
b. penghayat kepercayaan merupakan orang yang memiliki keyakinan bahwa ada kekuatan yang lebih besar di luar dirinya yang mengatur alam semesta 
c. penghayat kepercayaan mempercayai bahwa Tuhan adalah sumber segala kekuatan dan keberadaan 
d. semua pernyataan benar 


Demikian Latihan Soal Persatuan dalam Keberagaman Agama : Materi Pendidikan Pancasila Kelas 7 SMP/ MTs semester 2 Bab 4 Keberagaman Bangsa Indonesia dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika. Kita masih akan berlanjut untuk latihan soal topik berikutnya, hanya di AhzaaNet

Semoga Bermanfaat 

Salam. 

Terima kasih sudah berkunjung dan belajar bersama kami. Silahkan tinggalkan komentar dengan nama dan url lengkap. Penyisipan link dalam kolom komentar tidak diperkenankan yaa...
Sekali lagi, terima kasih...
EmoticonEmoticon

Formulir Kontak