10/11/2023

BRIN Buka Beasiswa S2 dan S3 untuk ASN dan Non ASN, Inilah Syarat, Dokumen dan Tata Cara Pendaftarannya

Kabar gembira buat teman- teman yang ingin melanjutkan pendidikannya ke jenjang S2 dan S3. Pasalnya, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) membuka peluang beasiswa S2 dan S3 melalui program degree by Research (DBR) 2023 batch 2. 

Degree by Research (DBR) merupakan program beasiswa bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun Non ASN  yang ditujukan untuk meningkatkan kapasitas  dalam hal kegiatan riset, pengembangan, pengkajian, dan penerapan (litbangjirap) ilmu pengetahuan dan teknologi. 

Gambar oleh Gerd Altmann dari Pixabay

Program DBR ini juga memberikan peluang untuk menempuh pendidikan formal pada jenjang S2 dan S3 dengan masa studi yang ditetapkan. Untuk jenjang S2, masa tempuh pendidikan maksimal 4 semester sementara untuk jenjang S2 diberikan batas maksimal 6 semester. Masa studi tersebut akan menjadi dasar dalam pembiayaan akademis dalam beasiswa yang mencakup pembiayaan dalam Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan bantuan riset. Pada program ini, para peserta dapat memilih perguruan tinggi baik di dalam negeri maupun luar negeri seperti Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung, Universitas Gadjah Mada, Universitas Padjadjaran, Institut Pertanian Bogor, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Universitas Diponegoro, Universitas Hasanuddin, Universitas Sebelas Maret, Universitas Sumatera Utara, Universitas Andalas, Universitas Brawijaya, Universitas Airlangga, Universiti Teknologi Malaysia, Swinburne University of Technology, University of Twente, Tomsk Polytechnic University, dan  Suranaree University of Technology.

Persyaratan Pendaftaran 
Untuk mendaftar, ada beberapa persyaratan yang mesti dipenuhi, diantaranya untuk ASN yaitu :
  • Kandidat merupakan PNS dengan golongan pangkat minimal III/a
  • Kandidat dinyatakan lulus dalam seleksi masuk perguruan tinggi jenjang S1 dan S2
  • Kandidat  memperoleh rekomendasi dari kepala satuan kerja dan ketua kelompok di BRIN atas rencana studi dan proposal penelitian, pengembangan, dan/atau pengkajian yang akan dilakukan, beserta kepastian pembiayaannya. Selain itu, pendaftar juga mendapatkan rekomendasi dari pembimbing pendamping atau co-promotor pada kelompok penelitian di satuan kerja maupun instansi BRIN.
  • Kandidat tidak sedang menjalani hukuman disiplin maupun pemberhentian sementara sebagai pegawai negeri sipil. 
  • Kandidat tidak sedang mendapatkan beasiswa yang sejenis dari lembaga atau instansi lain dalam waktu yang sama dan bersedia menempuh pendidikan sesuai dengan jenjang dalam waktu tempuh yang ditentukan.

Persyaratan Non ASN
Sementara itu, persyaratan untuk non ASN adalah sebagai berikut :
  • Kandidat memiliki kolaborasi penelitian dengan kelompok satuan kerja di BRIN dan lolos dalam seleksi masuk perguruan tinggi jenjang S1 dan S2.
  • Kandidat  memperoleh rekomendasi dari kepala satuan kerja dan ketua kelompok di BRIN atas rencana studi dan proposal penelitian, pengembangan, dan/atau pengkajian yang akan dilakukan, beserta kepastian pembiayaannya dan  mendapatkan rekomendasi dari pembimbing pendamping atau co-promotor pada kelompok penelitian di satuan kerja maupun instansi BRIN.

Dokumen Persyaratan 
Sebagai kelengkapan pendaftaran, calon pendaftar harus mengumpulkan beberapa dokumen sebagai berikut :
  1. Ijazah dan transkrip pendidikan terakhir.
  2. LOA (letter of Acceptance) dalam seleksi masuk perguruan tinggi penyelenggara program belajar berbasis riset.
  3. Surat rekomendasi dari kepala satuan kerja dan surat pernyataan persetujuan dari instansi non BRIN untuk menempuh pendidikan berbasis riset.
  4. Surat pernyataan kesediaan menjadi co promotor dan surat pernyataan kesediaan menyelesaikan studi tepat waktu.
  5. Proposal penelitian yang disetujui oleh promotor, co- promotor, maupun ketua kelompok penelitian.
  6. Kelengkapan Biodata pengusul, pembimbing, promotor, co-promotor.

Tata Cara Pendaftaran 
  1. Pendaftar dapat membuka laman https://byresearch.brin.go.id  dan melakukan pendaftaran, pembuatan akun. 
  2. Melakukan unggahan surat pengantar pendaftaran program belajar berbasis riset 
  3. Melengkapi data diri dan mengunggah seluruh dokumen yang dipersyaratkan (dalam format PDF)
  4. Tim Pengelola akan melakukan seleksi calon peserta program berdasarkan seluruh dokumen yang diunggah. 
  5. Kepala satuan kerja pengusul akan menyampaikan secara resmi hasil seleksi.
  6. Peserta yang lolos dalam peserta program, maka wajib mengirimkan dokumen seurat pernyataan yang asli kepada Direktur manajemen talenta. 

Pendaftaran akan ditutup pada 15 Desember 2023, jadi bagi yang berminat, silahkan engkapi persyaratan dan daftar segera yaa...
Semoga bermanfaat.

Salam. 

No comments:

Post a Comment