6/18/2022

Mengenal tentang Program Studi S1 Teknik Sipil Universitas Diponegoro (Undip) Semarang

Halo sahabat ahzaa, bagaimana nih kabarnya semoga tetap dalam keadaan sehat yaa. Masih dengan info seputar kuliah, hari ini akan kami awali dengan mengulas salah satu program studi yang ada di Universitas Diponegoro (Undip) Semarang yaitu Program Studi S1 Teknik Sipil. Baik, Mana nih suaranya untuk yang pecinta teknik sipil, Yuk simak ulasannya berikut ini.

Teknik sipil merupakan  bidang ilmu yang mempelajari perencanaan/perancangan, manufaktur, manajemen/pengelolaan, dan konservasi dari beragam fasilitas dan sistem untuk mendukung sebuah kota, pedesaan, dan perkotaan. Adapun jenis bangunan  meliputi banyak hal, seperti gedung perkantoran, jembatan, jalan raya, bandara, stasiun, komplek perumahan, serta beragam fasilitas umum lainnya. 
Photo by Fab Lentz on Unsplash

Untuk lulusan teknik sipil sendiri, setelah lulus jadi apa sih? Nah, mari kita intip profil lulusan dari Program Studi S1 Teknik Sipil Universitas Diponegoro Semarang. Untuk profil lulusan Program Studi S1 Teknik Sipil UNDIP yaitu sebagai profesional engineer, kontraktor, konsultan, birokrat, akademisi, peneliti, dan wirausaha. Adakah salah satu diantara profil lulusan tersebut keinginan atau cita-cita yang kamu inginkan? Kamu juga boleh kok menjadi apa pun yang kamu cita-citakan, walau pun tidak sesuai dengan profil lulusan yang sudah tertera. 

Sementara untuk kompetensi lulusannya setelah lulus,  mahasiswa memiliki kemampuan dalam hal- hal berikut,
  • Mendemontrasikan pengetahuan dan pemahaman terhadap konsep bidang Teknik Sipil
  • Menunjukkan kecakapannya dalam mengoleksi, menilai, mengevaluasi, menganalisis, dan mensintesis informasi ilmiah di bidang Teknik Sipil dari berbagai sumber.
  • Bekerja secara aman, kompeten dan efektif pada berbagai kondisi tempat kerja.
  • Mendemontrasikan kemampuan dalam mendesain, melaksanakan, memonitor, dan mengevaluasi outcome dari proyek yang dikerjakan dalam kelompok maupun individual.
  • Mendemontrasikan kemampuan melaksanakan dan melaporkan penelitian secara mandiri.
  • Bekerja dalam tim.
  • Menerapkan kemampuan berkomunikasi secara (tertulis, lisan, verbal, dan visual), bekerja dalam tim, mengelola waktu, merencanakan proyek, analisis numeric dan teknologi informasi.

Sebagai tambahan ya teman- teman, berkaitan dengan Kurikulum Merdeka, mahasiswa selain dapat mengambil mata kuliah secara normal (seperti tercantum pada daftar mata kuliah), terdapat kemungkinan mahasiswa untuk memanfaatkan kesempatan Skema Merdeka Belajar, yang terdiri dari:
  • Kesempatan untuk mengambil mata kuliah lain di prodi lain di Undip (di luar Prodi S1 Teknik Sipil). Mata kuliah yang boleh diambil adalah mata kuliah yang ditawarkan oleh prodi lain di luar Prodi S1 Teknik Sipil. Disarankan mata kuliah ini diambil pada Semester 6.
  • Kesempatan untuk mengambil mata kuliah bidang Teknik Sipil di universitas lain, yang telah menjalin Kerjasama Pendidikan dengan Prodi S1 Teknik Sipil. Disarankan mata kuliah ini diambil pada Semester 7.
  • Kesempatan untuk mengambil Magang bidang Teknik Sipil pada Kontraktor atau Konsultan, yang telah menjalin Kerjasama Pendidikan dengan Prodi S1 Teknik Sipil. Magang dapat dilaksanakan selama 1 semester (Semester 7) atau 2 semester (Semester 6 dan 7).
  • Kesempatan untuk mengambil Magang di luar bidang Teknik Sipil. Disarankan magang dilaksanakan pada Semester 7.
  • Untuk dapat mengikuti Skema Merdeka Belajar, mahasiswa harus membuat proposal kepada Prodi, selambat-lambatnya dua bulan sebelum berakhirnya Semester 5. Untuk selanjutnya, proposal tersebut akan direview oleh Tim Merdeka Belajar yang dibentuk oleh Prodi.
Metode pembelajaran dan asesmen yang akan kamu dapatkan jika menjadi mahasiswa di Program Studi S1 Teknik Sipil UNDIP yaitu Tutorial, Student Center Learning (SCL), Asesmen melalui UTS, UAS, dan portofolio. Dan untuk struktur persyaratan program yang harus kamu tempuh jika menjadi mahaiswa Program Studi S1 Teknik Sipil UNDIP yaitu 144 SKS.

Selain itu ada juga nih dukungan fasilitas dari kampus yang akan kamu dapatkan yaitu yaitu ILS (Informasi and Learning Services) : IT, Library, media, e-learning, pelatihan bahasa asing di pusat bahasa Universitas, pelatihan IT, bimbingan dan Konseling. Cukup menjamin kenyamanan dan keamanan kamu nih kawan dalam proses menempuh pelajaran atau materi baik di luar kelas maupun dalam kelas. 

Okee tentukan pilihan kamu dari sekarang yuk kawan. Untuk berkuliah di Program Studi S1 Teknik Sipil Universitas Diponegoro (Undip) Semarang, kalian bisa melalui seleksi jalur SNMPTN/SBUB dengan ketentuan harus lulusan SMA/MA jurusan IPA, sedangkan jika melalui Seleksi Mandiri (SM)/SBMPTN dari jurusan IPA/IPS/Bahasa dengan berdasarkan hasil tes.

Nah bagaimana nih kawan, semoga kalian terbantu dengan ulasan Program Studi S1 Teknik Sipil Universitas Diponegoro Semarang . Informasi lebih lanjut tentang program studi tersebut, tetap update di website resminya yaa di https://sipil.ft.undip.ac.id/.

Salam. 

No comments:

Post a Comment